Senin 04 Mar 2013 10:54 WIB

Pagi Ini, Timwas Century Kunjungi Anas

Rep: Ira Sasmita/ Red: A.Syalaby Ichsan
Massa dari Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera), menggelar aksi unjukrasa di depan Gedung KPK, Jakarta. Mereka menuntut agar KPK segera menuntaskan skandal kasus Bank Century yang diduga melibatkan sejumlah pejabat tinggi negara.
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Massa dari Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera), menggelar aksi unjukrasa di depan Gedung KPK, Jakarta. Mereka menuntut agar KPK segera menuntaskan skandal kasus Bank Century yang diduga melibatkan sejumlah pejabat tinggi negara.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim kecil yang dibentuk Tim Pengawas Skandal Bank Century DPR mengunjungi kediaman Anas Urbaningrum, di Jalan Teluk Semangka, Duren Sawit, Jakarta Timur Senin (4/3) pagi ini.

"Benar, pukul 10.00 WIB pagi kami ke rumah Anas," kata anggota Timwas Century dari Fraksi Golkar, Bambang Soesatyo saat dihubungi wartawan, Senin (4/3).

Menurut Bambang, kedatangan tim kecil guna mengonfirmasi kebenaran jika Anas mempunyai informasi tambahan mengenai kasus Century. Selain itu, tim kecil juga akan mengorek informasi mengenai aliran dana Century.

Juru bicara Anas, mantan ketua DPC Demokrat Kabupaten Cilacap, Tridianto membenarkan tentang kedatangan Timwas Century ke rumah Anas.

"Ya jam 10.00 WIB mas Anas akan menerima Timwas Century," ujar Tri.

Setelah berhenti sebagai ketua umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum tiba-tiba disebut memiliki informasi terkait kasus Century. Hal itu berdasarkan keterangan dari salah seorang koleganya, Yuddi Chrinandy yang saat itu berkunjung ke rumah Anas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement