REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Warga korban banjir Bekasi masih mengungsi di sejumlah tempat pengungsian. Salah satunya di Lotte Mart di Bekasi Selatan, Jawa Barat.
Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri, Sabtu, memberikan bantuan berupa family kit, kit ware, food ware yang masing-masing sebanyak 100 paket. Tidak hanya itu, dalam bantuannya, Mensos juga menyerahkan kain sarung, kain batik panjang, selimut, seragam sekolah SD masing-masing 500 potong.
Dalam dialog dengan pengungsi yang sebagian besar perempuan dan anak-anak tersebut, Mensos menanyakan kebutuhan yang diperlukan.
"Yang sekarang sudah siap selimut dan ada kebutuhan anak juga untuk perempuan. Insya-Allah nanti dibagikan," kata Mensos. Jawaban Mensos itu disambut tepuk tangan meriah para pengungsi sembari mereka mengucapkan terima kasih
Mensos mengatakan, banjir yang terjadi adalah cobaan maka warga yang menjadi korban harus bersabar. Selain itu, Mensos juga mengingatkan agar masyarakat tidak lagi membuang sampah di sungai.
Sekitar 300 warga kelurahan Marga Jaya Kecamatan Bekasi Selatan, terpaksa mengungsi karena tempat tinggal mereka terendam banjir.
Saat ini, sebagian warga sudah pulang ke tempat tinggal masing-masing, terutama bapak-bapak karena banjir telah surut, hanya meninggalkan lumpur sekitar 40 cm.
Selain itu, mereka juga pulang ke rumah untuk mengamankan barang-barang dari tindak pencurian.