REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengelola Transjakarta memutuskan untuk menyetop operasional angkutan massal tersebut siang ini. Hal ini karena ruas jalan ibukota tidak dapat dilewati akibat banjir.
Transjakarta sempat beroperasi pagi ini. Seperti di koridor 6 yang melayani jalur Ragunan-Dukuh Atas masih terlihat melintasi Jl Rasuna Said. Namun, ruas jalan ini juga tergenang banjir.
Transjakarta semua koridor hingga pukul 09.16 dihentikan operasionalnya. Namun, pada pukul 08.50, koridor 1 yang melayani jalur Blok M-Kota dan koridor 11 masih beroperasi sementara.
Sejak pukul 06.00, operasional Transjakarta sudah tersendat. Akun Twitter @BLUTransjakarta menginformasikan Koridor 8 (Lebak Bulus-Harmoni) sudah dihentikan operasionalnya pada pukul 06.44 lantaran banjir di kawasan Green Garden hingga Grogol.
Banjir di kawasan Grogol membuat Transjakarta Koridor 9 hanya melayani dari Pinang Rantihingga RS Harapan . Padahal jalur tersebut sampai Pluit. Lantaran jalur tergenang air, Transjakarta putar arah di Tomang.