Selasa 15 Jan 2013 20:29 WIB

Sosiolog: Kekerasan Seksual Anak Kian Meresahkan

Pelecehan seksual terhadap anak (ilustrasi)
Pelecehan seksual terhadap anak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Kekerasan terhadap anak perempuan saat ini dinilai sangat mengkhawatirkan.

"Tindakan pelecehan yang dialami anak itu bukannya hanya dilakukan para remaja, orang dewasa, tetapi juga kakek-kakek," kata Sosiolog Universitas Sumatera Utara (USU), Prof Badaruddin di Medan, Selasa (15/1).

Semestinya, kata Badaruddin, anak-anak yang tergolong masih kecil dan merupakan calon pemimpin bangsa dan negara harus mendapat perlindungan hukum.

Namun, kenyataan sebaliknya. Justru anak-anak banyak yang mendapat perlakuan tidak terpuji dari orang-orang yang tidak bertanggungjawab. Menurutnya hal tersebut sangat keterlaluan dan tidak manusiawi.

"Perbuatan tersebut bukannya hanya pelanggaran hukum pidana, tetapi juga hak asasi manusia (HAM). Seorang anak yang masih dalam pembinaan orang tua harus dilindungi dan bukan pelecehan," ujar Guru besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) USU itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement