Kamis 22 Nov 2012 13:13 WIB

Massa Demo Buruh Mulai Berdatangan ke Istana Merdeka

Rep: Rr. Laeny Sulistyawati/ Red: Djibril Muhammad
Demo buruh di Gatot Subroto, beberapa waktu lalu.
Foto: Antara
Demo buruh di Gatot Subroto, beberapa waktu lalu.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Massa demonstrasi buruh mulai berjalan masuk ke istana Merdeka, Jakarta Pusat. Mereka berbaris berjalan dari arah Jalan Merdeka Barat ke Jalan Merdeka Utara.

Pantaan Republika, massa datang berjalan kaki dan mendekati istana mulai pukul 12.05 WIB. Tetapi ada satu orator yang menaiki mobil sambil meneriakkan dan memanggil serikat pekerja yang berpartisipasi dalam demo tersebut. 

Sedikitnya ada dua serikat pekerja yang ikut demo yaitu Konferesi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI). Para massa mengibar-kibarkan bendera asal serikat masing-masing.

Mereka kemudian berhenti di jalan seberang istana Merdeka. Sampai saat ini, massa buruh masih berkumpul dan meneriakkan tuntutan mereka seperti tolak upah murah dan hapus /outsorcing/. Para polisi sudah tampak berjaga. Ada juga polisi yang berbaris panjang mengamankan istana.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement