Ahad 02 Sep 2012 19:13 WIB

DPR tak Ada Urusan dengan Kedatangan Clinton

Rep: Aghia Khumaesi/ Red: Hafidz Muftisany
Anggota Komisi I dari PDIP, TB Hasanuddin
Foto: Antara
Anggota Komisi I dari PDIP, TB Hasanuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Wakil Ketua Komisi I DPR RI TB Hasanuddin mengaku tidak ada kaitannya langsung kedatangan Menlu AS Hillary Clinton dengan komisi yang mengurusi pertahanan itu. Kedatangan Hillary dinilai murni urusan antara Pemerintah dan Pemerintah (G to G).

"Kami tidak tahu, karena tidak ada hubungannya dengan kami,"ujar TB Hasanuddin pada Republika, Ahad (2/9).

Namun, TB yakin kedatangan Hillary Clinton murni urusan politik. Di mana terdapat pertemuan dan pembicaraan dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Sehingga, menurutnya tidak ada yang perlu dikhawatirkan dengan kedatangan Menlu AS tersebut. Lagipula, tidak ada jadwal pertemuan antara DPR dan Hillary Clinton dalam kunjungannya ke Indonesia.

"Tidak perlu khawatir atas kedatangan dia, karena saya yakin itu murni pembicaraan politik, meski saya tidak tahu detailnya karena tidak ada jadwal pertemuan dengan Komisi I," tambah Politisi PDIP tersebut

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement