Kamis 26 Apr 2012 14:47 WIB

Polisi Jaga Ketat Sidang Afriyani

Rep: Asep Wijaya/ Red: Karta Raharja Ucu
Afriyani (kiri) ketika menjalani tes kejiwaan
Foto: Republika/Aditya
Afriyani (kiri) ketika menjalani tes kejiwaan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Puluhan personel polisi terlihat lalu lalang di sekitar Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, hari ini, Kamis (26/4). Padahal, sehari-hari hanya ada beberapa orang pasukan satuan pengamanan (satpam) saja. Ternyata puluhan personel itu dikerahkan untuk mengamankan sidang perdana tersangka kasus kecelakaan lalu lintas Afriyani Susanti.

Sekitar 50 personel kepolisian terlihat berjaga-jaga di kompleks PN Jakarta Pusat. Pasukan yang terdiri atas Unit Pengendalian Masyarakat (Dalmas) Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Pusat itu tersebar di beberapa titik.

Di antaranya, ada sekitar 10 anggota berjaga di pintu gerbang pengadilan untuk memeriksa tiap orang yang hendak masuk ke kompleks PN Jakarta Pusat. Personel kepolisian dengan jumlah yang sama juga terpantau di sekitar gedung pengadilan berlantai tiga itu.

Selain itu, ada sekitar 15 pasukan Dalmas terlihat melakukan penjagaan di lantai 1 gedung PN Jakarta Pusat. Mereka terlihat melakukan pantuan kepada setiap pengunjung yang diperiksa barang bawaannya oleh tiga orang satpam.

Sedangkan di lantai 2 gedung pengadilan, tempat Afriyani menjalani sidang, tampak 15 anggota kepolisian juga berjaga di sana. Mereka melakukan pengawalan terhadap wanita 29 tahun itu yang memasuki ruang sidang pukul 2.06 WIB dan akan melakukan hal serupa, guna mengawal tersangka kasus 'Xenia Maut' yang akan keluar dari ruang sidang nanti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement