Senin 23 Apr 2012 14:13 WIB

Pencapresan Ical Sesuai dengan Rapimnas Golkar Sebelumnya

Rep: Erdy Nasrul/ Red: Djibril Muhammad
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (kanan), Ketua Dewan Pertimbangan Akbar Tanjung (kiri) dan Sekjen PG Idrus Marham (tengah).
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (kanan), Ketua Dewan Pertimbangan Akbar Tanjung (kiri) dan Sekjen PG Idrus Marham (tengah).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Ical dinilai tidak bermasalah mencalonkan diri sebagaiu capres karena itu merupakan rekomendasi dari Rapimnas II. Mekanisme yang ditempuh harus melalui mekanisme Golkar.

Ketua DPP Partai Golkar, Firman Subagyo, menegaskan Rapat Pimpinan Nasional Khusus (Rapimnassus) Golkar yang digelar awal Juli 2012 mendatang akan menetapkan Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie alias Ical sebagai calon Presiden 2014. "Itu harus, karena rekomendasi rapimnas II seperti itu," paparnya, saat dihubungi, Senin (24/4).

Rapimnassus Juli nanti adalah hasil rekomendasi Rapimnas 2 tahun lalu. Rapimnassus keputusannya harus dijalankan DPP Golkar selambat-lambatnya Juli dan menetapkan Pak Aburizal Bakrie sebagai Capres.

Pihaknya merasa aneh dengan orang-orang yang mempermasalahkan pencapresan Ical. "Mungkin pihak-pihak yang mempermasalahkan ini yang tidak membaca hasil Rapimnas lalu. Itu melalui mekanisme yang benar di Golkar," ujar Firman.

Ical menurutnya harus mensosialisasikan diri sedini mungkin, termasuk terus meningkatkan tingkat elektabilitasnya serta survei capres. "Kami minta semua pihak menghormati keputusan mencalonkan Pak Aburizal Bakrie sebagai Presiden," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement