Jumat 15 Apr 2011 10:50 WIB

Menko Polhukam Panggil Kapolda Maluku

Djoko Suyanto
Djoko Suyanto

REPUBLIKA.CO.ID, AMBON-- Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) memanggil Kapolda Maluku, Brigjen Polisi Syarief Gunawan guna mempertanyakan perkembangan situasi keamanan di Maluku.

"Saya bersama Gubernur Ralahalu dan Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Suharsono juga akan dipanggil Menkopolhukam tanggal 20 April untuk membahas persoalan serupa sehingga agenda pemanggilan Kapolda oleh DPRD hari ini dibatalkan," kata Ketua DPRD Maluku, M. Fatany Sohilauw di Ambon, Jumat.

Pernyataan Sohilauw disampaikan di hadapan ratusan massa Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Hitulama (APMH) yang secara mendadak muncul di gedung dewan dan melakukan aksi demonstrasi. Kedatangan massa APMH tanpa ada koordinasi atau izin resmi Polres Ambon ini sempat membuat anggota pimpinan dan anggota dewan serta para pegawai tersentak.

Ratusan massa langsung menerobos masuk ke dalam gedung dewan dengan membawa sound system untuk menuntut janji DPRD mengundang Kapolda bersama Kapolres Pulau Ambon dan Pp Lease hari ini (Jumat, 15/4). Desakan menemui Kapolda dan Kapolres dilakukan APMH karena dua hari lalu mereka melakukan aksi serupa di DPRD Maluku, menuntut penyelesaian kasus penyerangan warga Mamala terhadap warga Hitulama pada 6 November 2010 dengan menggunakan senjata organik.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement