Sabtu 05 Feb 2011 16:37 WIB

Habibie; Tetap Segar dan Bersemangat karena Cinta

Rep: yulianingsih/ Red: taufik rachman

REPUBLIKA.CO.ID,BANTUL -- Mantan presiden BJ Habibie mengungkapkan hanya cinta yang membuat dirinya bisa tetap segar dan bersemangat hingga usia 75 tahun saat ini. Cinta yang membuat dirinya seperti itu adalah cinta yang memiliki lima prinsip.

"Cinta bagi saya bukan hanya tentang manusia ke manusia, manusia ke lingkungannya tetapi juga manusia ke pekerjaanya. Saya ahli rekayasa pesawat terbang dan cinta pada pekerjaa saya itu," terangnya usai memberikan orasi budaya pada peringatan milad ke-30 Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Sabtu (5/2).

Menurutnya, ada lima prinsip dalam menjalankan cinta yang selama ini dianutnya itu. Yaitu cinta harus dilakoni dengan kemurnian tanpa manipulasi, dijalani secara suci melalui budaya dan agama, dijalani secara sejati dalam artian berkonsentrasi dan tidak main-main, sempurna dan konsisten atau abadi.

"Saya bisa begini karena saya menikmati cinta itu sebagai proses yang seperti itu," terangnya.

Begitupula semangat yang dimilikinya hingga saat ini adalah karena proses dalam cinta yang dilakoni melalui lima prinsip tersebut. "Pesaing ibu Ainun Habibie itu hanya pekerjaan saya, saya lakoni cinta itu secara murni, suci, sejati sempurna dan konsisten," tandasnya.

Jika pekerjaan dilakoni dengan lima prinsip tersebut kata dia, maka apapun itu hasilnya akan luar biasa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement