Selasa 06 Apr 2010 04:53 WIB

Megawati : PDIP Perlu Regenerasi

Rep: Indira Rezkisari/ Red: Budi Raharjo
Ketua Umum DPP PDIP Megawati
Foto: Edwin Dwi Putranto/Republika
Ketua Umum DPP PDIP Megawati

SANUR--PDIP kini memasuki tahapan konsolidasi tersulit dalam sejarahnya. Salah satu tahapan tersulit yang harus dilalui PDIP berkaitan dengan keharusan partai ini melakukan regenerasi.

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, mengatakan partainya tidak terbentuk dengan mudah. ‘’Sekarang kader muda PDIP sekadar mengetahui peristiwa 27 Juli sebagai bagian dari sejarah,’’ ujarnya, Senin (5/4), dalam keterangan pers di lokasi Kongres III PDIP yang berlangsung di Hotel Grand Inna Beach, Sanur, Bali.

Karena itu, Megawati menginginkan kongres kali ini menjadi tonggak transisi bagi kader PDIP. Transisi yang harus dibarengi dengan regenerasi. Keharusan regenerasi PDIP, dilihat Megawati, usai berkeliling ke-26 DPD. Menurutnya, rata-rata DPD sudah diisi oleh kepengurusan baru yang 60 hingga 75 persen di antaranya merupakan kader muda PDIP.

Megawati menambahkan, struktur kepengurusan yang diisi kader muda juga terjadi sampai ke tingkat ranting. ''Ini adalah perubahan dari kondisi 10 tahun lalu,’’ ucapnya. ‘’Kongres ketiga harus jadi kongres transisi.’’

Megawati meyakini regenerasi mutlak dilakukan dalam kurun lima tahun mendatang demi melestarikan roh PDIP. Dalam konferensi pers, Senin sore, Megawati didampingi Sekjen PDIP, Pramono Anung; Ketua PDIP, Puan Maharani. Sementara, Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PDIP, Taufiq Kiemas, datang terlambat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement