Senin 05 Apr 2010 23:40 WIB

Surat Pemecatan Gayus Diteken Hari Ini

Rep: Teguh Firmansyah/ Red: Budi Raharjo
Gayus Halomoan Tambunan
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Gayus Halomoan Tambunan

JAKARTA--Surat pemecatan terhadap Gayus Tambunan tinggal menunggu waktu. Kementrian Keuangan mengusahakan surat itu diteken Menteri Keuangan hari ini.

Sekretaris Jenderal Kementrian Keuangan, Mulya Nasution, mengatakan surat pemberhentian terhadap Gayus segera dikeluarkan. Surat itu tinggal diteken oleh Menkeu, sebelum SK-nya resmi diterbitkan. ''Segera, Kalau Bisa Hari ini (Senin),'' ujarnya usai Rapat Pimpinan Kementerian Keuangan, di Kantor Pajak, Jakarta, Senin (5/4).

Sebelumnya, Gayus sudah dipanggil secara resmi sebanyak tiga kali untuk dimintai konfirmasinya. Namun hingga panggilan ketiga pada Rabu (31/3) yang berakhir masa berlakunya Kamis (1/4), dia tak kunjung datang ke Kementerian Keuangan. Pegawati golongan III A yang diduga terkait mafia pajak ini kemudian direkomendasikan untuk diberikan hukuman maksimal, yakni pemecatan secara tidak hormat.

Gayus sebenarnya beberapa kali sempat memenuhi panggilan Ditjen Pajak untuk diminta keterangan. Namun, dua hari sebelum ditetapkan sebagai tersangka oleh Mabes Polri, dia bersama istrinya melarikan diri ke Singapura.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement