REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih kepala klub NBA Dallas Mavericks Jason Kidd akan menjadi pesaing LeBron James. Jika James memiliki saham minoritas Liverpool, Kidd sekarang menjadi salah satu pemilik Everton, rival sekota the Reds.
Kidd bergabung dengan Roundhouse Capital Holdings, bagian dari Friedkin Group yang mengambil alih kepemilikan Everton pada Desember 2024. Bergabungnya Kidd diumumkan klub Inggris tersebut melalui laman resminya, Jumat (24/4/2025).
“Saya merasa terhormat dapat bergabung ke kepemilkan Everton pada saat yang penting, dengan adanya stadion baru di depan mata dan masa depan yang cerah. Ini merupakan momen yang sangat bagus untuk bergabung ke dewan (pemilik),” kata Kidd dikutip dari pernyataan yang dirilis Everton.
Sebagai pemain basket, Kidd memiliki nama yang sangat harum. Ia sepuluh kali terpilih masuk dalam tim NBA All Star, serta pernah membawa Mavericks menjuarai NBA pada 2011. Ia juga membawa timnas AS dua kali meraih medali emas Olimpiade.
Setelah melatih Brooklyn Nets dan Milwaukee Bucks, Kidd kemudian mengambil tongkat kepelatihan Dallas pada 2021.
“Sebagai salah satu pemain terbaik NBA dan saat ini merupakan pelatih sukses, pengetahuan dan mentalitas kemenangannya akan menjadi sumber daya yang sangat berharga untuk Everton,” kata Ketua Eksekutif Everton Marc Watts.
“Ia merupakan pemimpin yang dihormati dan nama besar bagi para penggemar olahraga, dan akan membawa pemahaman yang lebih dalam mengenai penampilan bagus, sebagaimana kami yang sedang berusaha bersama-sama untuk membangun masa depan yang lebih cerah bagi klub penuh cerita ini,” lanjutnya.
Everton saat ini menghuni posisi ke-13 di klasemen sementara Liga Inggris, dengan koleksi 38 poin dari 33 pertandingan yang sudah dimainkan.