Senin 24 Mar 2025 20:18 WIB

UBSI dan SeeMeCV Hadirkan Job Fair Rutin, Peluang Karier Terbuka Lebar

Perusahaan dari berbagai sektor akan hadir menawarkan lowongan kerja dan magang.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UBSI dan SeeMeCV yang berlangsung di Gedung Rektorat UBSI Kampus Kramat 98, Selasa (4/3/2025).
Foto: ubsi
Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UBSI dan SeeMeCV yang berlangsung di Gedung Rektorat UBSI Kampus Kramat 98, Selasa (4/3/2025).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) terus membuka peluang karier bagi mahasiswa dan alumninya dengan menggandeng PT Solusi Karir Asia (SeeMeCV). Salah satu inisiatif strategis dalam kerja sama ini adalah penyelenggaraan job fair secara rutin sehingga menghadirkan lebih banyak kesempatan kerja di berbagai industri.

Komitmen ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UBSI dan SeeMeCV yang berlangsung di Gedung Rektorat UBSI Kampus Kramat 98, Selasa (4/3/2025). Wakil Rektor II Bidang Non Akademik, Adi Supriyatna, menyebutkan bahwa UBSI terus berupaya membangun koneksi dengan berbagai mitra industri guna meningkatkan peluang karier bagi mahasiswa.

“Melalui job fair yang akan diadakan secara berkala, kami ingin membuka lebih banyak akses bagi mahasiswa dan alumni untuk mendapatkan pekerjaan sesuai bidangnya,” ujar Adi, dalam keterangan rilis, pada Senin (24/3/2025).

Job fair ini tidak hanya sekadar ajang pencarian kerja, tetapi juga menjadi kesempatan bagi mahasiswa untuk membangun jaringan profesional. Dalam acara ini, berbagai perusahaan dari berbagai sektor akan hadir dan menawarkan lowongan pekerjaan serta program magang.

Kepala Bagian Alumni dan Pusat Karir UBSI Rifky Permana mengatakan kehadiran SeeMeCV dalam kerja sama ini akan memperkaya ekosistem pencarian kerja bagi mahasiswa UBSI.

“Dengan adanya platform berbasis teknologi, job fair yang kami selenggarakan dapat diakses lebih luas, baik secara langsung maupun virtual, sehingga mempermudah mahasiswa dalam mencari peluang yang tepat,” kata Rifky.

Sementara itu, Direktur Utama SeeMeCV, David Padgett, menegaskan pihaknya siap mendukung UBSI dalam menyiapkan generasi muda yang lebih siap memasuki dunia kerja.

“Kami ingin membantu mahasiswa UBSI menemukan pekerjaan yang sesuai dengan keahlian mereka melalui job fair dan layanan digital yang kami sediakan,” ujarnya.

Dengan adanya program ini, diharapkan mahasiswa dan alumni UBSI semakin mudah mendapatkan pekerjaan serta lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja yang semakin kompetitif.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement