Jumat 21 Mar 2025 12:47 WIB

Enam Tewas, KJRI: Korban Luka Jamaah Umroh Sudah Dirawat di RS Saudi

KJRI Jeddah menerima informasi tentang adanya kecelakaan bus pada Rabu siang.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Bus jamaah umroh siap mengantar jamaah dari Madinah menuju Makkah, Arab Saudi.
Foto: Kemenag
Bus jamaah umroh siap mengantar jamaah dari Madinah menuju Makkah, Arab Saudi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah menjelaskan, korban luka-luka akibat kecelakaan bus rombongan jamaah umroh di Arab Saudi telah mendapatkan perawatan di rumah sakit. "Korban luka telah mendapatkan perawatan di RS Arab Saudi," ujar Konjen RI di Jeddah Yusron Ambari saat dihubungi dari Jakarta, Jumat (21/3/2025).

Dalam insiden itu, terdapat enam jamaah umroh meninggal di tempat. Adapun total jamaah umroh yang menjadi korban kecelakan sebanyak 20 orang.

Baca Juga

Yusron mengatakan, KJRI Jeddah menerima informasi tentang adanya kecelakaan bus di Wadi Qudeid rute Madinah-Makkah atau sekitar 150 kilometer (km) dari Kota Jeddah pada Rabu (19/3/2025) sekitar pukul 13.30 waktu Saudi atau pukul 17.30 WIB. Mendengar kabar tersebut, KJRI Jeddah segera mengirimkan Tim Pelindungan WNI ke lokasi.

Petugas langsung berkoordinasi dengan otoritas setempat, rumah sakit, tour leader, perwakilan Kementerian Haji, muassasah, dan perusahaan bus serta memastikan kondisi korban. "Total WNI jamaah umrah yang menjadi korban dalam kecelakaan adalah 20 orang, enam di antaranya meninggal dunia dan sisanya luka-luka," kata Yusron.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement