Ahad 16 Mar 2025 17:00 WIB

Inzaghi Tegaskan Inter Siap Hadapi Laga Ketat di Markas Atalanta

Inter bisa kehilangan posisi di puncak klasemen jika gagal mengalahkan Atalanta.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Pelatih Inter Milan SImone Inzaghi.
Foto: EPA-EFE/NICOLA MARFISI
Pelatih Inter Milan SImone Inzaghi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Inter Milan memperkirakan pertarungan dengan intensitas tinggi saat mengunjungi kandang Atalanta, Stadion Gewiss di Bergamo pada Senin (17/3/2025) dini hari WIB. Pelatih Inter Simone Inzaghi menyampaikan pandangan ini sekaligus memuji penampilan kedua tim yang mengusung gaya menyerang dan performa kuat di Serie A.

Juara bertahan Inter memimpin klasemen dengan 61 poin, hanya unggul tiga angka dari Atalanta di posisi ketiga. La Dea mengejar gelar pertama mereka dengan 10 pertandingan tersisa dalam perlombaan menuju Scudetto.

Baca Juga

Inter dan Atalanta juga merupakan pencetak gol terbanyak di liga dengan masing-masing 63 gol, sementara Atalanta telah kebobolan 26 gol sedangkan Inter 27 gol.

"Kami berdua adalah tim menyerang dengan penyerang terbaik Serie A. Oleh karena itu, kami harus kuat dan siap membaca setiap situasi. Baik dari permainan terbuka atau dari bola mati, kami harus terus-menerus waspada," kata Inzaghi.

Inzaghi mengeklaim Inter dan Atalanta sebagai dua tim hebat yang ingin mengembangkan gaya sepak bola modern. Kedua tim mencetak banyak gol karena suka bermain sepak bola menyerang.

"Kami harus banyak berkonsentrasi dan kami harus klinis karena akan ada banyak duel dan keputusan penting yang harus dibuat dalam waktu 90 menit," ujarnya.

Nerazzurri mengalahkan Atalanta 4-0 pada awal musim di Giuseppe Meazza. Namun Inzaghi tak melihat itu sebagai patokan menuju laga nanti.

"Pertandingan pada bulan Agustus adalah salah satu pertandingan pertama musim ini, bursa transfer masih terbuka, Atalanta sedang dalam sedikit krisis saat itu. Jadi ini akan menjadi pendekatan yang sama sekali berbeda terhadap permainan, dengan cara terbaik karena taruhannya sangat tinggi," kata Inzaghi.

Napoli mengintai Inter dan berharap Nerazzurri terpeleset. Napoli yang menjuarai Serie A dua musim lalu tertinggal satu poin dari Inter. Mereka akan bertandang ke Venezia yang terancam degradasi sebelum duel Inter vs Atalanta Bergamo. Dengan asumsi Napoli menang, Inter juga membutuhkan kemenangan untuk mempertahankan posisi di puncak.

"Kami harus mendekati permainan sebaik mungkin, dengan banyak energi, agresi, dan tekad karena kami tahu seberapa kuat lawan kami," kata Inzaghi.

Atalanta tak terkalahkan dalam limalaga terakhir di Serie A. terakhir, La Dea mempermalukan Juventus 4-0, pekan lalu. Kabar baiknya untuk Inter, Atalanta tak pernah menang dalam lima laga kandang terakhir di Serie A. Namun, Inter juga punya rekor tandang buruk, yakni dua kali imbang dan dua kali kalah di Serie A.

Prediksi Susunan Pemain Atalanta vs Inter Milan

Atalanta (3-4-2-1): Marco Carnesecchi; Berat Djimsiti, Isak Hien, Sead Kolasinac; Raoul Bellanova, Ederson, Marten de Roon, Davide Zappacosta; Mario Pasalic, Ademola Lookman; Mateo Retegui.

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Inter Milan (3-5-2): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Carlos Augusto; Lautaro Martinez, Marcus Thuram.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Inter (@inter)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement