REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung wirausaha mahasiswa dengan berpartisipasi dalam Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI) Expo 2024 yang berlangsung di Universitas Halu Oleo, Kendari, Sulawesi Tenggara, pada Rabu-Jumat, 23 hingga 25 Oktober 2024.
Ajang bergengsi tahunan ini diselenggarakan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa), Ditjen Ristek, Kemdikbudristek, dan diikuti oleh wirausaha mahasiswa dari seluruh Indonesia. KMI Expo dikenal sebagai wadah bagi mahasiswa berprestasi untuk memamerkan inovasi dan produk kreatif mereka di tingkat nasional.
Rektor Universitas BSI, Prof Dr Ir Mochamad Wahyudi mengatakan bahwa partisipasi mahasiswa Universitas BSI di KMI Expo 2024 ini adalah peluang besar untuk mengembangkan jiwa kewirausahaan mereka. "Kami mendorong mereka untuk memanfaatkan kesempatan ini agar ide-ide inovatif mereka dikenal di kalangan masyarakat luas dan jaringan profesional,” ujar Wahyudi.
Dalam KMI Expo 2024, Universitas BSI menampilkan dua produk unggulan hasil karya mahasiswa yang mencerminkan kreativitas dan keterampilan inovatif mereka. Salah satu produk yang dipamerkan adalah aplikasi digital Sobat X, sebuah platform bisnis yang dirancang untuk membantu para peternak ayam, baik yang baru memulai maupun yang sudah berpengalaman.
Aplikasi ini dikembangkan berdasarkan penelitian tentang tantangan yang dihadapi oleh peternak di Depok. Sobat X menawarkan berbagai fitur, seperti layanan mentoring, konsultasi, promosi, dan penjualan produk hasil ternak, dengan tujuan memberikan solusi lengkap bagi peternak di seluruh Indonesia.
Selain Sobat X, mahasiswa Universitas BSI juga menampilkan Granny’s Made, sebuah usaha kerajinan tangan yang bergerak di bidang rajutan. Setiap produk Granny’s Made dirancang secara manual dengan mengutamakan kualitas bahan dan detail rajutan yang tinggi. Produk yang ditawarkan termasuk aksesori, tas, dan dekorasi rumah yang menggabungkan gaya klasik dengan sentuhan modern.
Selain pameran produk, KMI Expo 2024 juga menghadirkan berbagai seminar dan workshop yang memberi kesempatan bagi peserta untuk bertukar ide, belajar langsung dari para ahli, serta mendapatkan masukan konstruktif yang dapat membantu mengembangkan proyek mereka lebih lanjut.
"Kehadiran Universitas BSI di KMI Expo 2024 ini adalah bagian dari komitmen kami dalam membina generasi muda yang kreatif, inovatif, dan berdaya saing tinggi,” ungkapnya
“Kami berharap para mahasiswa bisa menjadikan kesempatan ini sebagai momentum untuk menampilkan ide-ide terbaik sekaligus menunjukkan kepada masyarakat Universitas BSI mendukung penuh pengembangan talenta di bidang wirausaha dan teknologi," tambahnya.
Melalui kehadiran dan kontribusi mereka di KMI Expo 2024, Universitas BSI berharap dapat menginspirasi generasi muda Indonesia untuk terus berinovasi dan membawa perubahan positif di bidang pendidikan dan wirausaha. Acara ini juga diharapkan dapat memperkuat posisi Universitas BSI sebagai kampus yang berfokus pada pengembangan kreativitas dan inovasi mahasiswa.