Ahad 27 Oct 2024 20:59 WIB

Cagub Pramono Anung akan Berikan Sarapan Bergizi Gratis Lengkapi Program Prabowo

Pramono sebut ketimpangan yang lebar buat warga kekurangan asupan gizi.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Teguh Firmansyah
Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Pramono Anung (kiri) dan Rano Karno (kanan)
Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Pramono Anung (kiri) dan Rano Karno (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Calon Gubernur (Cagub) Jakarta Pramono Anung siap menyatukan program kerja bersama makan bergizi gratis yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto. Cagub dari PDI Perjuangan mengatakan, jika dirinya bersama cawagub Rano Karno berhasil memenangkan Pilkada Jakarta 2024, akan membuat program sarapan bergizi gratis bagi warga yang membutuhkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Pramono saat membuka sesi debat putaran kedua Pilkada Jakarta, Ahad (27/10/2024). “Kami akan menunjang program yang dilakukan oleh pemerintah pusat, oleh Presiden Prabowo Subianto. Yaitu makan siang gratis. Maka kami akan berikan sarapan gratis di pagi hari,” kata Pramono.

Baca Juga

Tema debat putaran kedua Pilkada Jakarta, pada Ahad (27/10/2024) malam adalah tentang ekonomi, dan kesejahteraan.

Pramono mengatakan, ia yang berlatar belakang keluarga sederhana, memahami tentang perlunya memberikan asupan bergizi bagi seluruh warga. Khusus di Jakarta, kata Pramono, ketimpangan ekonomi yang lebar, membuat kalangan warga kekurangan makanan dengan asupan gizi yang baik.

Sebab itu kata Pramono, jika Presiden Prabowo akan melaksanakan program nasional makanan siang bergizi gratis, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta, akan siap melengkapi program tersebut dengan sarapan bergizi gratis.

“Kami sangat tahu ini (makanan bergizi) sangat dibutuhkan oleh warga di Jakarta,” kata Pramono. Dalam Pilkada Jakarta, pasangan Pramono-Rano bersaing dengan dua paslon lainnya. Yakni paslon nomor urut 01 dari Kaolisi Indonesia Maju (KIM) Plus Ridwan Kamil-Suswono. Dan Paslon nomor urut 02 dari jalur independen Dharma Pongrekun - Kun Wardana.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement