Jumat 05 Jul 2024 19:55 WIB

Elektabilitasnya Tinggi di Jateng, Kaesang: Tunggu Kejutan pada Agustus

Elektabilitas Kaesang di Jateng menurut LSI tertinggi.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Andri Saubani
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep melakukan blusukan di pemukiman kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (5/7/2024). Dalam kunjungaannya, Kaesang melaksanakan shalat Jumat di Masjid Nurul Qulub dilanjutkan dengan menyapa warga dan bagi-bagi buku serta menyambangi salah satu rumah tokoh warga setempat untuk berdialog bersama perwakilan warga.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep melakukan blusukan di pemukiman kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (5/7/2024). Dalam kunjungaannya, Kaesang melaksanakan shalat Jumat di Masjid Nurul Qulub dilanjutkan dengan menyapa warga dan bagi-bagi buku serta menyambangi salah satu rumah tokoh warga setempat untuk berdialog bersama perwakilan warga.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Elektabilitas Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menjadi yang teratas dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) 2024. Berdasarkan survei yang dirilis Lembaga Survei Indonesia (LSI), elektabilitas Kaesang mengalahkan Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Kaesang mengaku bersyukur dapat meraih elektabilitas tinggi di Jateng. Namun, putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu masih belum menentukan langkah politiknya ke depan. Langkah politiknya disebut akan diumumkan pada Agustus mendatang.

Baca Juga

"Ya itu kan ini ya alhamdulillah saja ya, tapi balik lagi untuk Jakarta ataupun Jawa Tengah, seperti yang saya bilang tunggu kejutannya di bulan Agustus," kata dia di Jakarta, Jumat (5/7/2024).

Ia menambahkan, PSI juga masih terus berkomunikasi dengan partai lain untuk membahas koalisi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Tak hanya satu atau dua partai yang diajak komunikasi, PSI mengeklaim menjalin komunikasi dengan semua partai.

"Ya semua. Kami komunikasi dengan semua partai. Saya kan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia," kata dia.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement