Sabtu 22 Jun 2024 19:40 WIB

Dico Punya Pengalaman Meyakinkan Konstituennya

Pengamat menganggap, Dico Ganinduto layak dipasangkan dengan siapa pun.

Bupati Kendal Dico Ganinduto (kiri).
Foto: Dok Pemkab Kendal
Bupati Kendal Dico Ganinduto (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lembaga Survei Parameter Politik Indonesia merilis data pada 29 Mei 2024, Dico Ganinduto menjadi tokoh muda yang paling banyak dipilih untuk maju pada Pemilihan Gubernur Jawa Tengah (Pilgub Jateng) 2024. Pengamat politik Herry Mendrofa menilai, Dico layak dipasangkan dengan siapa pun pada kontestasi mendatang.

Menurutnya, sejumlah prestasi Dico selama menjabat bupati Kendal, bisa menjadi modal untuk meyakinkan pemilih di Provinsi Jateng. "Ada pengalaman dan juga kredibilitas di profil Dico jika melihat kinerjanya, maka ini bisa dijadikan modal untuk meyakinkan konstituennya," kata Herry dalam siaran pers di Jakarta, Sabtu (22/6/2024).

Dia menganggap, politikus muda Partai Golkar itu berpeluang untuk menang. Hal itu ditambah pada masa kepemimpinan Dico, angka pembangunan ekonomi Kabupaten Kendal selama 2021-2023 menunjukkan perkembangan positif dan investasi mencapai Rp 4,16 triliun. "Layak dipasangkan kepada siapa pun tergantung tingkat penerimaannya," ujar Herry

Menurut dia, dalam konteks elektoral, terdapat pemilih yang rasional dan irasional. Sehingga, terkait dengan kinerja dan prestasi bisa saja masuk ke pemilih rasional. Karena itu, untuk menguji penerimaan masyarakat terhadap sosok Dico maka perlu melihat tren isu yang lebih digandrungi.

"Sehingga, dari variabel ini ditentukan seberapa besar peluang elektoral pribadi Dico sendiri jika dibandingkan ketika dipasangkan dengan figur lainnya," ujar Herry.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mempertimbangkan Bupati Kendal Dico Ganinduto sebagai kandidat yang diusung pada Pilgub Jateng 2024.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement