Kamis 30 May 2024 12:59 WIB

Implementasi Akhlak, Relawan BUMN Bantu Pendidikan dan Lingkungan di Pontianak

Seratus relawan muda terpilih dari 12,069 pendaftar dari 62 perusahaan di BUMN.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Gita Amanda
Kegiatan Relawan Bakti BUMN Batch V selama tiga hari (20-22 Mei 2024) di Desa Sriharjo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. (ilustrasi)
Foto: Dok. Bumn
Kegiatan Relawan Bakti BUMN Batch V selama tiga hari (20-22 Mei 2024) di Desa Sriharjo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kembali menggelar program Relawan Bhakti BUMN. Program ini merupakan medium untuk mengimplementasikan nilai-nilai Akhlak dan meningkatkan jiwa kepedulian karyawan BUMN terhadap masyarakat dan lingkungan melalui keterlibatan aktif dalam program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BUMN. 

Holding BUMN Aviasi dan Pariwisata atau InJourney juga ikut berkontribusi menjadi bagian dari program Relawan Bhakti BUMN (RBB) Batch V di Desa Lingga, Kecamatan Ambawang, Pontianak, Kalimantan Barat. Pgs SVP of Corporate Secretary InJourney Yudhistira Setiawan mengatakan InJourney berpartisipasi dengan melibatkan 10 relawan dengan sasaran program bidang pendidikan dan lingkungan, serta menyelami kearifan lokal penduduk Sungai Ambawang, Pontianak.

Baca Juga

"Seratus relawan muda terpilih dari 12,069 pendaftar dari 62 perusahaan di lingkup BUMN seluruh Indonesia, sepuluh di antaranya ditempatkan di Desa Lingga, Sungai Ambawang," ujar Yudhistira dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (30/5/2024).

Yudhistira menyampaikan para relawan bermalam di rumah penduduk sambil menyelami keseharian dan kearifan lokal penduduk suku Dayak selama tiga malam. Yudhistira mengatakan para relawan juga melakukan pemberdayaan sekolah berupa perbaikan toilet, pengecatan dan elektrifikasi ruang kelas, perbaikan papan nama, pembuatan pagar dan jembatan sekolah di SDN 27 Ambawang. Sementara di bidang lingkungan, dilakukan pembuatan instalasi sumber air bersih, pelatihan UMKM dan pemberian bantuan Bubu kepada 158 Kepala Keluarga Nelayan pesisir.

"Kami mendukung penuh kegiatan relawan bhakti BUMN ini. Para relawan muda ini turut menjadi berbagi profesinya sehari-hari kepada para murid di SDN 27 sehingga adik-adik kita ini memiliki horizon cita-cita yang lebih beragam," kata Yudhistira. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement