Selasa 19 Mar 2024 17:19 WIB

Empat dari Tujuh Caleg Terpilih DPR RI dari Dapil Jabar I adalah Perempuan  

Hampir 60 persen yang mewakili Kota Bandung dan Cimahi di Senayan adalah perempuan.

Rep: Bayu Adji Prihanmmanda/ Red: Erik Purnama Putra
Caleg DPR RI Atalia Praratya, Atalia Praratya Kamil.
Foto: Pemprov Jabar
Caleg DPR RI Atalia Praratya, Atalia Praratya Kamil.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengesahkan hasil penghitungan perolehan suara untuk pemilihan anggota DPR di Daerah Pemilihan Jawa Barat (Dapil Jabar) I dalam rekapitulasi tingkat nasional, Selasa (19/3/2024). Hasilnya, Partai Golongan Karya (Golkar) meraih suara tertinggi di Dapil Jabar I. 

Berdasarkan hasil yang dibacakan oleh KPU Provinsi Jabar, partai berlogo pohon beringin itu meraih 366.052 suara di Dapil Jabar I. Setelahnya, ada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang meraih 360.248 suara.

Baca: Dari 10 Caleg Lolos ke Senayan dari Dapil Jatim I, Enam Orang Perempuan

Selain itu, partai lain yang meraih suara cukup tinggi di Dapil Jabar I adalah Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) 215.807 suara, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) 161.710 suara, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 138.013 suara, dan Partai Demokrat 131.385 suara.

Diketahui, Dapil Jabar I meliputi wilayah Kota Bandung dan Kota Kota Cimahi. Terdapat tujuh kursi DPR yang diperebutkan di dapil tersebut. 

Republika.co.id mencoba melakukan penghitungan dengan menggunakan metode Sainte Lague. Dari sejumlah partai yang meraih suara tertinggi di Dapil Jabar I, Partai Golkar menjadi satu-satunya partai yang mendapatkan jatah dua kursi di Dapil Jabar I.

Baca: Prabowo Kalahkan Anies di Jakarta, Berikut Perincian Angkanya

Sementara PKS, Partai Gerindra, PDIP, PKB, Partai Demokrat, dan Partai Nasdem, masing-masing mendapatkan satu kursi. Adapun nama-nama calon anggota legislatif yang melaju ke DPR dari Dapil Jabar I adalah Atalia Praratya dan Nurul Arifin dari Partai Golkar, Ledia Hanifa dari PKS, dan Melly Goeslaw dari Partai Gerindra.

Kemudiah, Junico BP Siahaan dari PDIP, Habib Syarief Muhammad dari PKB, dan Fathi dari Partai Demokrat selaku pendatang baru. Menariknya, dari tujuh orang yang terpilih ke Senayan, empat orang di antaranya merupakan perempuan.

Artinya, hampir 60 persen orang yang mewakili Kota Bandung dan Kota Cimahi di Senayan adalah perempuan. "Demikian tadi hasil pembacaan rekapitulasi hasil perolehan suara hasil pemilu DPR yang berasal dari daerah pemilihan Jawa Barat I. Selanjutnya Jawa Barat II," kata Ketua KPU Hasyim Asy'ari saat rapat pleno rekapitulasi, Selasa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement