Sabtu 16 Dec 2023 19:53 WIB

Tak Tahan Dengar Suara Pengajian, Pria di Jaktim Hendak Tusuk Imam Sholat

Pelaku berupaya melakukan penusukan menggunakan pisau dapur yang dibawa dari rumah.

Rep: Ali Mansur/ Red: Friska Yolandha
Ilustrasi penusukan. Seorang pria mencoba menusuk imam masjid karena tak tahan mendengar suara pengajian.
Foto: Republika
Ilustrasi penusukan. Seorang pria mencoba menusuk imam masjid karena tak tahan mendengar suara pengajian.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang guru ngaji berinisial LF (26 tahun) hendak ditusuk menggunakan pisau dapur oleh seseorang berinisial MAA (26 tahun) di Mushala Baitulhuda, Batu Ampar, Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur. Peristiwa penyerangan itu terjadi setelah korban menjadi imam sholat dan memimpin pengajian di mushala tersebut pada hari Jumat (15/12/2023) sekitar pukul 19.45 WIB.

"Pelaku sudah kita tangkap dan diamankan dalam proses pemeriksaan. Barang bukti satu buah pisau dapur bergagang plastik warna hijau abu-abu,” ujar Kapolsek Kramat Jati Kompol Rusit Malaka dalam keterangannya, Sabtu (16/12/2023).

Baca Juga

Menurut Rusit, upaya penusukan tersebut berawal pada saat pelaku MMA sedang berada di rumahnya yang berdekatan dengan Mushola Baitulhuda Batu Ampar. Sedangkan Korban LF baru selesai menjadi imam sholat Isya dan memandu pengajian di mushola tersebut. Sekitar pukul 19.40 WIB pelaku mengambil pisau dapur dari dapur rumahnya dan menyimpannya di pinggang sebelah kiri.

Lanjut Rusit, pelaku langsung berjalan menuju Mushala Baitulhuda dengan maksud mencari imam yang memimpin sholat Isya tadi. Sekitar pukul 19.45 WIB pelaku bertemu dengan korban di depan Mushola Baitulhuda. Pada saat bertemu pelaku langsung menanyakan apakah LF yang memimpin shalat Isya dan dijawab oleh korban. Tanpa pikir panjang, pelaku langsung mengeluarkan pisau dari pinggangnya dan hendak menusuk korban.

“Ente yang jadi imam?” korban menjawab “iya”, pelaku kemudian langsung mengeluarkan pisau yang disimpannya lalu mengarahkannya kepada Korban. Korban langsung menghindar dan berteriak minta tolong sehingga warga berdatangan dan pelaku beserta barang bukti dibawa Ke Polsek Kramat Jati,” terang Rusit.

Lebih lanjut, dari hasil introgasi, pelaku mengakui berniat melukai korban dengan alasan dirinya gelisah serta tidak tenang pada saat mendengar suara korban jadi imam sholat dan memimpin pengajian dari korban. Sehingga pelaku pun berencana melukai korban dengan menusuk korban menggunakan pisau dapur miliknya.

“Menurut Keterangan Keluarga, bahwa pelaku sering berdiam diri dan bengong dan beberapa kali mengeluhkan dirinya suka mendengar suara-suara bisikan yang berisik di sekitarnya,” terang Rusit. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement