Jumat 13 Oct 2023 18:34 WIB

Sektor Pariwisata Dikembangkan untuk Tambah Pendapatan Daerah

Batam berkomitmen kembangkan pariwisata.

Pengunjung berada di salah satu kawasan wisata di Pulau Pengalap, Batam, Kepulauan Riau.
Foto: ANTARA/Teguh Prihatna
Pengunjung berada di salah satu kawasan wisata di Pulau Pengalap, Batam, Kepulauan Riau.

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau berkomitmen dalam memajukan sektor pariwisata di daerah setempat.

Wali Kota Batam Muhammad Rudi di Batam, Jumat mengatakan, melalui Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) setempat, diharapkan dapat menghasilkan rekomendasi bagi Pemkot dalam memajukan pariwisata.

Baca Juga

Menurutnya, Kota Batam dahulu hanya dikenal sebagai daerah industri dan investasi. Tapi, saat ini Kota Batam juga sudah dikenal sebagai kota pariwisata dan pihaknya bersyukur kunjungan wisatawan terus meningkat.

Rudi memastikan Pemkot Batam terus berkomitmen untuk memajukan pariwisata karena itu pembangunan infrastruktur mulai dari bandara, jalan-jalan utama dan destinasi wisata terus dibangun.

"Tahun 2011 kita masih urutan ketiga tingkat kunjungan wisatawan mancanegara yang datang ke Indonesia. Tapi alhamdulillah saat ini kita berada di urutan kedua," kata Rudi.

Dengan begitu, ia mengajak HPI dan juga seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi menjaga Kota Batam tetap aman, sehingga memberikan rasa nyaman terhadap wisatawan yang berkunjung.

"Tugas kita semua adalah mempromosikan bahwa Kota Batam aman bagi siapapun yang datang," ujarnya.

Sementara itu, Ketua HPI Batam Sagara Arif L. Sinaga memberikan apresiasi kepada Pemkot Batam dalam memajukan pariwisata.

Pihaknya mengaku HPI siap meningkatkan sinergitas dengan pemerintah dalam sektor pariwisata.

"Sebagaimana tema rakercab kami hari ini, yakni sinergitas Pemkot Batam dan Pramuwisata demi tercapainya Batam sebagai gerbang pariwisata Indonesia," kata Sagara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement