Selasa 10 Oct 2023 20:28 WIB

Kaesang Sebut Telah Janjian Bertemu Prabowo

Ketum PSI Kaesang Pangarep sebut telah menjadwalkan bertemu Prabowo Subianto.

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Ketum PSI Kaesang Pangarep sebut telah menjadwalkan bertemu Prabowo Subianto.
Foto: Republika/ Febryan A
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Ketum PSI Kaesang Pangarep sebut telah menjadwalkan bertemu Prabowo Subianto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyatakan bahwa dirinya sudah menjadwalkan bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"Iya Insya Allah segera ketemu," kata Ketum PSI Kaesang usai bertemu Relawan Seknas Jokowi di Jakarta, Selasa (10/10/2023).

Baca Juga

Namun Kaesang masih merahasiakan waktu pertemuan antara dirinya dengan Prabowo. "Katanya tanggal ini," sambil menunjuk tangannya yang tidak mengenakan jam tangan.

Dia mengatakan PSI sebagai partai yang baru dibentuk pada 2014, perlu menjaga silaturahmi dengan partai-partai besar. "Kita jaga silaturahmi dan NKRI," kata dia.

Sebelumnya Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Kaesang Pangarep merupakan "angin segar" bagi perjuangan saat ini.

"Kami mendengar PSI memang ingin bertemu dengan Pak Prabowo, tapi saya belum tau kapan dan pertemuan tentang apa," katanya.

Ia mengatakan Partai Gerindra tidak mau GR (gede rasa) dan diharapkan pertemuan tersebut dapat memberikan angin segar berupa dukungan kepada Prabowo.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement