Rabu 06 Sep 2023 22:07 WIB

Tim Kepmas UI Bantu Ekonomi Pesantren Melalui Budi Daya Ikan air Tawar

Pihak pesantren berharap kegiatan ini berkelanjutan sehingga budi daya hasilkan laba.

Tim Kepmas FMIP dan FKM UI membantu pengembangan budi daya ikan air tawar di Pesantren Markaz Maher Qur
Foto: dok Tim Kepmas FMIPA UI
Tim Kepmas FMIP dan FKM UI membantu pengembangan budi daya ikan air tawar di Pesantren Markaz Maher Qur

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Kepedulian kepada Masyarakat (Kepmas) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Indonesia membantu upaya pengembangan ekonomi di Pesantren Markaz Maher Qur'an, Desa Pakembinangun, Kecamatan Pakem, Sleman, Provinsi DIY.

Tim yang terdiri atas sembilan mahasiswi serta didampingi Dr Retno Lestari, MSi dan Drs Erwin Nurdin, MSi mengadakan kegiatan pembudidayaan ikan air tawar menggunakan metode kolam deras pada Sabtu, 19 Agustus 2023 lalu. Kegiatan ini dilaksanakan melalui kerja sama dengan Yayasan Pandu Cendekia dan didukung oleh Direktorat Kemahasiswaan Universitas Indonesia (Dirmawa UI).

Baca Juga

Lingkungan di sekitar Pesantren Markaz Maher Qur’an pun memiliki potensi yang dapat dimanfaatkan menjadi usaha budi daya yang dapat meningkatkan perekonomian pesantren maupun desa. Sungai dengan air bersih mengalir dan beberapa kolam terbengkalai di sekitar pesantren dapat diaktifkan kembali menjadi kolam budi daya ikan air tawar.

Kegiatan Tim Kepmas UI diawali edukasi kepada para santri dan santriwati mengenai konsep teknik budi daya ikan dengan metode kolam air deras. Pengetahuan tersebut diharapkan dapat diaplikasikan para santri di kemudian hari.

Tim mahasiswa dan para santri bersama tim Yayasan Pandu Cendekia serta didampingi oleh Drs. Erwin Nurdin, M.Si. melakukan peninjauan langsung ke salah satu kolam terbengkalai yang dipilih untuk dimanfaatkan kembali. Dalam kegiatan lapangan tersebut, para santri diajak untuk mengulang sekilas materi yang dipelajari berdasarkan keadaan di lapangan hingga praktik menguji kualitas air kolam.

"Kegiatan ini bermanfaat karena dapat meningkatkan keterampilan para santri,” ungkap Pimpinan Pesantren Markaz Maher Qur'an, Ustadz Iwan, sebagaimana disampaikan melalui keterangan tulis Tim Kepmas FMIPA dan FKM UI, Rabu (6/9/2023).

Tim Kepmas UI menyerahkan perangkat uji kualitas air, benih ikan, dan pakan ikan kepada pihak Pesantren Markaz Maher Qur'an. 

"Harapan kami untuk kegiatan ini adalah semoga dapat berkelanjutan sehingga dapat menghasilkan laba," ujar Ustadz Iwan pada akhir kegiatan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement