Rabu 30 Aug 2023 11:35 WIB

BSI Digination 2023 Ciptakan Ruang Gerak Bidang Industri Kreatif

Para guru menilai BSI Digination beri manfaat bagi siswa ikuti perkembangan zaman

Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) bersama dengan Digital Creative Center (DCC) atau AlfaOne kembali melangsungkan BSI Digination 2023 dengan mengusung tema ‘Opportunities In Creative Industry’ di Universitas BSI kampus Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur yang berlangsung pada Senin-Selasa, 28-29 Agustus 2023.
Foto: dok Universitas BSI
Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) bersama dengan Digital Creative Center (DCC) atau AlfaOne kembali melangsungkan BSI Digination 2023 dengan mengusung tema ‘Opportunities In Creative Industry’ di Universitas BSI kampus Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur yang berlangsung pada Senin-Selasa, 28-29 Agustus 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) bersama dengan Digital Creative Center (DCC) atau AlfaOne kembali melangsungkan BSI Digination 2023 dengan mengusung tema ‘Opportunities In Creative Industry’ di Universitas BSI kampus Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur, yang berlangsung pada Senin-Selasa, 28-29 Agustus 2023.

Siswa terpilih dari berbagai sekolah SMA/sederajat, termasuk dari SMK Diponegoro 1, SMK Santo Fransiskus 1, SMK Hangtuah 1, dan SMKN 7 Jakarta, diajak untuk mengikuti BSI Digination 2023. Acara ini memiliki tujuan memberikan wawasan tentang peluang yang ada di industri kreatif yang semakin berkembang pesat.

Acara ini juga dimeriahkan oleh sejumlah narasumber ternama di industri kreatif. Iqbal Alifudin seorang Content Creator dan Animator yang sukses, berbagi pandangan berharga tentang kreativitas dalam konten digital. Syaifur Rahmatullah selaku CEO KIAN Organizer, membahas peluang di industri kreatif, sementara Muhammad Tsabit selaku Direktur BSI TV membuka cakrawala mengenai dunia media dan hiburan.

Dalam kesempatan ini, Azhar dari SMKN 7 Jakarta dengan penuh antusiasme berbicara tentang pengalamannya. Ia mengaku senang bisa terlibat dalam praktik syuting podcast, karena ini adalah kesempatan pertamanya berperan sebagai narasumber.

“Kegiatan ini membawa wawasan baru dan sangat bermanfaat. Saya berharap, BSI Digination 2023 akan membantunya memantapkan keterampilan sebagai editor dan videografer, serta memilih kuliah di Universitas BSI,” ujarnya.

Azizah dari SMKN 7 Jakarta, peserta lain dari kegiatan ini, juga berbicara tentang pengalamannya yang tak terlupakan. Ia menyatakan bahwa BSI Digination 2023 telah memberikan pengalaman berharga dan membantu meningkatkan kepercayaan dirinya.

“Pengalaman menjadi host dalam syuting podcast adalah momen berkesan bagi saya,” ungkapnya.

Fatriansyah selaku Guru dari SMKN 7 Jakarta mengungkapkan rasa terima kasih karena sekolahnya diundang untuk mengikuti BSI Digination 2023. Menurutnya, acara ini memberikan manfaat besar bagi siswa SMA/sederajat dalam mengikuti perkembangan zaman.

“Semoga kegiatan BSI Digination 2023 semacam ini dapat diadakan kembali dengan konsep yang inovatif di masa depan,” pungkasnya.

Ia memaparkan, BSI Digination 2023 berhasil menciptakan lingkungan yang penuh inspirasi bagi para peserta. Kolaborasi antara Universitas BSI dan DCC berhasil memberikan wawasan baru dan menumbuhkan semangat kreatifitas serta inovasi di kalangan generasi muda Indonesia.

“Melalui rangkaian acara ini, diharapkan para siswa dapat menjembatani impian mereka untuk meraih kesuksesan di industri kreatif yang semakin menjanjikan,” tandasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement