Jumat 28 Jul 2023 09:04 WIB

Jangan Lewatkan, Putaran Final ESport MLBB Competition Cyber Ekspresi 2023!

Babak penyisihan lomba Esport MLBB hasilkan 12 tim sebagai finalis

Dua belas Tim ESport MLBB dari berbagai sekolah SLTA sederajat yang telah lolos pada babak penyisihan Cyber Ekspresi 2023, sebentar lagi akan bertanding di putaran final pada acara Awarding Cyber Fest 2023. Acara ini akan dilaksanakan secara hybrid di Gedung Cyber University dan disiarkan secara langsung di akun Youtube resmi Cyber University, Sabtu (29/7/2023) besok.
Foto: Dok Cyber University
Dua belas Tim ESport MLBB dari berbagai sekolah SLTA sederajat yang telah lolos pada babak penyisihan Cyber Ekspresi 2023, sebentar lagi akan bertanding di putaran final pada acara Awarding Cyber Fest 2023. Acara ini akan dilaksanakan secara hybrid di Gedung Cyber University dan disiarkan secara langsung di akun Youtube resmi Cyber University, Sabtu (29/7/2023) besok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Halo Cyberian! 12 tim ESport MLBB dari berbagai sekolah SLTA sederajat yang telah lolos pada babak penyisihan Cyber Ekspresi 2023, sebentar lagi akan bertanding di putaran final pada acara Awarding Cyber Fest 2023. Acara ini akan dilaksanakan secara hybrid di Gedung Cyber University dan disiarkan secara langsung di akun Youtube resmi Cyber University, Sabtu (29/7/2023) besok.

Bagi yang belum tahu, Cyber Ekspresi (Eksplorasi & Kreasi Pelajar Seluruh Indonesia) merupakan event akbar tahunan bagi siswa/i SLTA sederajat se-Indonesia ini diselenggarakan oleh Kampus Fintech (Financial Technology) Pertama di Indonesia, Cyber University yang dulunya bernama BRI Institute.

Sopian Wira Hadi selaku Koordinator Marketing Cyber University mengatakan bawah kegiatan ini terdiri dari beberapa lomba bergengsi. Di antaranya, Unlimited Dance Cover, Instagram Reels Competition, Acoustic Music Corner Cerpen Inspiratif, dan ESport MLBB.

“Babak penyisihan lomba Esport MLBB yang telah dilakukan secara online pada tgl 15 Juni 2023 lalu, telah menghasilkan 12 tim yang masuk sebagai finalis. Mereka, akan bertanding kembali pada acara Awarding Cyber Fest 2023 nanti,” tutur Sopian dalam keterangan rilis, (26/7).

Kedua belas tim tersebut di antaranya tim Esport MLBB dari sekolah, SMKN 1 Plered, SMK Bakti 17, Lentera Bangsa (team B), SMK Al Hidayah Lestari, SMK Taruna Bakti, SMA Garuda Cendekia, SMAS Trampil 2, SMK Bina Nasional, SMK PGRI 1, SMA Kemala Bhayangkari, SMK Pasar Minggu, dan SMK 3 Perguruan Cikini.

“Selamat kepada kedua belas tim yang masuk sebagai finalis untuk perebutan juara 1, 2 dan 3 hingga menentukan juara favorit nanti. Semoga di pertandingan nanti kedua belas tim ini bisa bermain dengan baik dan terus menjunjung sportivitas,” pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement