Senin 24 Jul 2023 15:06 WIB

Pendakian Gunung Marapi Kini Bisa Dipesan Lewat Sistem Booking Online

Booking online Taman Wisata Alam gunung Marapi dongkrak kunjungan wisatawan.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Nora Azizah
Gunung Marapi, Sumatra Barat.
Foto: Febrian Fachri/Republika
Gunung Marapi, Sumatra Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Wakil Gubernur Sumatra Barat, Audy Joinaldy, meresmikan sistem pendakian booking online untuk Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Marapi. Audy berharap pendakian sistem booking online yang merupakan booking online pertama Taman Wisata Alam di Indonesia dapat mendatangkan lebih banyak wisatawan ke daerah Sumatra Barat.

"Sistem booking online ini didukung penuh oleh pemda dan wali nagari setempat dimana sistem pendakian ini dapat dilakukan melalui tiga pintu, yaitu Batu Palano yang terletak di Kabupaten Agam serta Koto Baru dan Aia Angek yang terletak di Kabupaten Tanah Datar," kata Audy, Senin (24/7/2023).

Baca Juga

Sementara itu, Kepala Balai KSDA Sumbar, Ardi Andono, menyebutkan sistem ini bertujuan untuk mempermudah pendataan pengunjung, akuntabilitas pengelolaan pendakian dan mempermudah pengunjung melakukan pendaftaran untuk mendaki Gunung Marapi. Bagi pada pendaki Gunung Marapi, harus mendaftar melalui website bksdasumbar.org.

Setelah mendaftar online, para pendaki nanti akan dibantu oleh penyedia jasa pendakian di pintu masuk Gunung Marapi. Yakni di Nagari Batu Palano, Nagari Koto baru, dan Nagari Aia Angek.

"Proses registrasi menjadi lebih simpel dan praktis. Para pendaki hanya perlu mengakses website resmi dan melakukan booking online sesuai jadwal yang tersedia," ujar Ardi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement