Selasa 20 Jun 2023 18:27 WIB

Respons Mimpi SBY, Jokowi: Mimpi Kita Semua

Jokowi menilai baik jika presiden dan mantan presiden bekerja sama membangun negara.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Andri Saubani
Tiba di Kawasan PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT), Selasa siang 20 Juni 2023, Presiden Joko Widodo bersama rombongan meninjau pabrik smelter dari bukit pandang. Di sini Presiden dan rombongan mendengarkan penjelasan dari Presiden Komisaris PT AMNT Hilmi Panigoro dan Presiden Direktur PT AMNT Rachmat Makkasau. Selain itu, Presiden dan rombongan juga melihat jenis tanaman yang dihasilkan dari persemaian nursery binaan PT AMNT.
Foto: Dok Laily Rachev /Biro Pers Sekr
Tiba di Kawasan PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT), Selasa siang 20 Juni 2023, Presiden Joko Widodo bersama rombongan meninjau pabrik smelter dari bukit pandang. Di sini Presiden dan rombongan mendengarkan penjelasan dari Presiden Komisaris PT AMNT Hilmi Panigoro dan Presiden Direktur PT AMNT Rachmat Makkasau. Selain itu, Presiden dan rombongan juga melihat jenis tanaman yang dihasilkan dari persemaian nursery binaan PT AMNT.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons positif mimpi Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY. Jokowi pun menilai baik jika presiden dan mantan presiden bekerja sama membangun negara untuk meraih mimpi.

“Ya bagus. Kalau presiden-presiden, mantan presiden, itu kerja sama, bersama-sama, membangun negara ini, ya itu mimpi kita. Mimpi kita semuanya,” kata Jokowi usai meninjau pabrik smelter PT Freeport Indonesia di Kawasan Industri JIIPE, Kabupaten Gresik, Senin (20/6/2023).

Baca Juga

Sebelumnya diketahui, SBY menceritakan mengenai mimpi terbarunya melalui akun Twitter miliknya pada Senin (19/6/2023). Ia bermimpi pergi bersama naik kereta dengan Presiden Jokowi dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri serta bertemu Presiden ke-8 RI yang masih menjadi misteri.

Dalam cuitannya itu, SBY menceritakan bahwa Jokowi mendatangi kediamannya di Cikeas kemudian keduanya menjemput Megawati. Setelahnya, SBY dan Jokowi serta Megawati bersama menuju Stasiun Gambir dalam mimpi itu.

“Saya bermimpi, di suatu hari Pak Jokowi datang ke rumah saya di Cikeas untuk kemudian bersama-sama menjemput Ibu Megawati di kediamannya. Selanjutnya kami bertiga menuju Stasiun Gambir,” kata SBY, dikutip Republika pada Senin.

SBY mengatakan, dalam mimpinya, di Stasiun Gambir sudah menunggu sang Presiden ke-8 RI. Presiden ke-8 yang bakal dipilih pada 2024 itu sempat berbincang sebelum memberikan tiket kereta api untuk ketiga sosok tersebut.

“Di Stasiun Gambir, sudah menunggu Presiden Indonesia Ke-8 dan beliau telah membelikan karcis kereta api Gajayana ke arah Jawa Tengah & Jawa Timur. Karena masih ada waktu, sejenak kami berempat minum kopi sambil berbincang-bincang santai,” kata SBY.

SBY, Jokowi, dan Megawati kemudian naik kereta api Gajayana yang siap berangkat ke tujuan. Di perjalanan, dalam mimpi tersebut SBY mengatakan mereka berkesempatan menyapa rakyat Indonesia dengan hangat.

“Rakyat yang pernah kami pimpin dengan penuh kesungguhan hati. Memimpin bangsa yang tak pernah sepi dari tantangan,” ujarnya.

Ketika tiba di Solo, ketiganya pun berpisah dalam mimpi SBY. “Sampai di Solo, Pak Jokowi dan saya turun dari kereta. Pak Jokowi kembali ke kediamannya, saya terus ke Pacitan dengan bus. Sedangkan Ibu Megawati melanjutkan perjalanan ke Blitar utk berziarah ke makam Bung Karno,” tutup SBY.

 

photo
Ke mana Jokowi berlabuh? - (Republika/berbagai sumber)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement