Ahad 04 Jun 2023 14:39 WIB

Jawaban Nyeleneh Soal Baliho Dirinya di Depok, Kaesang: Mas Gibran Tersaingi Sama Saya

Baliho bergambar Kaesang dipasang PSI di beberapa titik di Jalan Margonda Depok.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Gita Amanda
Baliho bergambar putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep di Jalan Margonda Raya, Kota Depok, Jawa Barat.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Baliho bergambar putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep di Jalan Margonda Raya, Kota Depok, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep buka suara terkait baliho bergambar dirinya yang dipasang PSI di Depok. Ia pun berseloroh kakaknya Gibran Rakabuming, yang sudah lebih dulu terjun ke politik, tersaingi oleh Kaesang.

"Yang ngasih gambar saya kok," kata Kaesang ketika ditemui di Solo Paragon Mall, Ahad (4/6/2023). 

Baca Juga

Disinggung soal kakaknya, Gibran Rakabuming, yang tidak memperbolehkan dirinya maju sebagai calon wali kota di Depok ataupun Solo, Kaesang hanya berseloroh bahwa Gibran takut tersaingi. "Ya iya, Mas Gibran tersaingi sama saya, kok," katanya. 

Sebelumnya, nama Kaesang Pangarep kembali ramai diperbincangkan di media sosial terkait isu dirinya terjun ke dunia politik. Kali ini, nama dan wajahnya muncul di beberapa baliho di Kota Depok.

Baliho tersebut dipasang oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di beberapa titik di Jalan Margonda, Depok. Juru Bicara DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Sigit Widodo turut mengunggah berita tersebut di Twitter centang birunya pada Senin (22/5/2023).

"Ada yang berbeda di Jalan Margonda Depok, hari ini. Mata pengguna lalu lintas dari Lenteng Agung yang melintasi Jalan Margonda akan tertuju pada billboard besar bergambar Kaesang Pangarep sambil memegang bunga mawar," kata Sigit di akun Twitter @sigitwid, seperti dikutip Republika di Jakarta pada Senin.

Baliho tersebut memuat lambang PSI di atasnya, kemudian terpampang tulisan "PSI menang, Wali kota Kaesang." Di bawahnya terdapat foto Kaesang Pangarep berpose sedikit senyum sambil memegang bunga mawar.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement