Kamis 18 May 2023 16:39 WIB

Lebaran Betawi Digelar di Monas Akhir Pekan Ini, Ada Layar Tancep dan Lenong!

Ada beragam atraksi khas Betawi di Monas pada 20-21 Mei 2023.

Seniman unjuk kebolehan membawakan Silat Betawi saat Lebaran Betawi 2019 di lapangan silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (20/7/2019). Lebaran Betawi akan kembali digelar di Monas pada 20-21 Mei 2023.
Foto: ANTARA FOTO
Seniman unjuk kebolehan membawakan Silat Betawi saat Lebaran Betawi 2019 di lapangan silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (20/7/2019). Lebaran Betawi akan kembali digelar di Monas pada 20-21 Mei 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lebaran Betawi kembali digelar pada 20-21 Mei 2023 di Monumen Nasional (Monas). Gelaran yang mengusung tema "Betawi Kompak, Jakarta Sukses, Indonesia Maju" itu menawarkan ragam atraksi khas sekaligus menjadi ajang silaturahim warga Jakarta.

"Di Lebaran Betawi inilah, bukan hanya orang Betawi, tapi sesama warga Jakarta dapat bertemu dan saling berinteraksi, termasuk dengan elemen-elemen Pemda DKI," jelas H Beky Mardani, Ketua Panitia Lebaran Betawi dalam siaran resmi yang diterima di Jakarta, Kamis (18/5/2023).

Baca Juga

Beky menjelaskan, berbagai atraksi yang digelar pada Lebaran Betawi antara lain "hantaran" atau "anteran" sebagai tradisi masyarakat Betawi saat Lebaran. Ini digambarkan lewat kunjungan seorang anak kepada orang tuanya, atau orang yang lebih muda kepada yang lebih tua.

Atraksi lainnya yang disuguhkan antara lain bedug hingga penampilan seni tanjidor, samrah, dan gambang keromong. Tak ketinggalan, keroncong Betawi hingga penampilan grup Kerontjong Toegoe yang legendaris juga akan menghibur pengunjung.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement