Sabtu 01 Oct 2022 14:03 WIB

10 Cara Meningkatkan Penjualan Ala BEC

Ada 10 cara yang bisa diterapkan untuk menaikkan omzet penjualan

Ada 10 cara yang bisa diterapkan untuk menaikkan omzet penjualan.
Foto:

5. Mengutamakan kepuasan pelanggan

Untuk menimbulkan kepuasan pelanggan, Anda harus memberi pelayanan yang terbaik. Pelayanan yang nyaman di hati customer akan membuat mereka betah dan setia. Karena sebaik apapun kualitas produk, apabila servisnya mengecewakan maka pelanggan tidak akan kembali.

6. Menjaga pelanggan setia

Customer yang setia merupakan aset berharga bagi pengusaha. Jangan sampai karena terlalu fokus menyasar target market baru, sampai lupa untuk menjaga dan merawat konsumen tetap. Cara untuk menjaga dan merawat pelanggan setia adalah dengan memberikan pelayanan dan kualitas yang terbaik.

Jangan sekali-sekali mengecewakan pelanggan tetap. Karena sekali mereka kecewa, mereka tidak akan kembali lagi pada produk Anda.

7. Optimasi media pemasaran

Jangan hanya mengandalkan pemasaran offline. Optimalkan penggunaan semua platform penjualan baik offline maupun online. Kita harus bisa mengikuti perkembangan zaman. Digital marketing dapat membantu bisnis Anda menjangkau target pasar yang lebih luas. Banyak strategi digital marketing yang bisa dilakukan mulai dari optimasi Instagram, beriklan di Facebook Ads, Google Ads, optimasi website, Tiktok, dan lain sebagainya.

8. Beri garansi produk

Memberi garansi bisa membuat pelanggan merasa lebih aman pada saat membeli produk Anda. Memberi garansi dapat menjadi nilai lebih dari produk Anda dan menciptakan kepercayaan pelanggan sehingga Anda dapat memberikan harga tinggi karena pelanggan sudah percaya.

9. Beri testimoni/review

Anda dapat memberikan bukti testimoni dari customer lain,karena biasanya ada beberapa konsumen yang tidak gampang percaya dengan kata-kata promosi dari penjual. Nah dengan adanya pemberian testimoni ,pelanggan akan percaya dengan pembeli yang pernah mencoba produk Anda.

10. Strategi bundling

Trik meningkatkan penjualan secara ampuh bisa melalui strategi bundling. Pembeli tertarik membeli paket bundling karena harga yang ditawarkan lebih murah dibandingkan membeli eceran. Anda sebagai pelaku bisnis bisa mencoba metode ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement