Sabtu 18 Jun 2022 05:28 WIB

Hari Bhayangkara, Polisi di Sukabumi Gelar Bhakti Kesehatan Serentak

Aksi sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis, sunatan massal, dan vaksinasi.

Rep: riga nurul iman/ Red: Hiru Muhammad
Polres Sukabumi Kota menggelar kegiatan bhakti kesehatan serentak dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 di Gedung Juang 45 Kota Sukabumi, Jumat (17/6/2022). Kegiatan tersebut berupa khitanan massal, pengobatan umum, dan vaksinasi Covid-19.
Foto: istimewa
Polres Sukabumi Kota menggelar kegiatan bhakti kesehatan serentak dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 di Gedung Juang 45 Kota Sukabumi, Jumat (17/6/2022). Kegiatan tersebut berupa khitanan massal, pengobatan umum, dan vaksinasi Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Polres Sukabumi Kota menggelar kegiatan bhakti kesehatan serentak dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 di Gedung Juang 45 Kota Sukabumi, Jumat (17/6/2022). Kegiatan tersebut berupa khitanan massal, pengobatan umum, dan vaksinasi Covid-19.

Momen tersebut dihadiri langsung Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin, Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Ketua DPRD Kota Sukabumi Kamal Suherman, dan Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada. '' Dalam rangka Hari Bhayangkara kami menggelar bhakti kesehatan kepada warga,'' ujar Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin.

Baca Juga

Ada tiga hal yang dilakukan yakni pemeriksaan kesehatan gratis, sunatan massal, dan vaksinasi. Khusus sunatan massal diikuti sebanyak 150 orang anak yang berasal dari Kota Sukabumi dan Kabupaten Sukabumi.

Aksi sosial ini kata Fahmi, sebagai bentuk komunikasi dan kepedulian polri kepada warga. Sebab polri saat ini bisa berdiri karena dukungan semua elemen masyarakat.

'' Pemkot Sukabumi mengapresiasi bhakti sosial yang digelar Polres Sukabumi Kota dalam rangkaian Hari Bhayangkara ke-76,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Hal ini karena bhakti sosial ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Menurut Fahmi, kegiatan ini membantu pemda juga dalam pencapaian cakupan vaksinasi kepada warga. Sebab dapat meningkatkan upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement