Selasa 24 May 2022 17:03 WIB

Polda Metro Upayakan tak Ada Penutupan Jalan Saat Formula E

Polda Metro berkoordinasi dengan Pemprov DKI terkait lalu lintas saat Formula E

Rep: Ali Mansur/ Red: Nur Aini
Suasana Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Ancol, Jakarta, Selasa (17/5/2022). Lintasan sirkuit sepanjang 2,4 kilometer, lebar 12 meter dan 18 tikungan tersebut telah selesai dibangun 100 persen untuk pelaksanaan ajang balap Formula E dan menyisakan pemasangan infrastruktur pendukung. Ajang balap tersebut diharapkan dapat mempromosikan penggunaan kendaraan listrik di Indonesia untuk mengurangi dampak pencemaran udara. Republika/Putra M. Akbar
Foto: Republika
Suasana Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Ancol, Jakarta, Selasa (17/5/2022). Lintasan sirkuit sepanjang 2,4 kilometer, lebar 12 meter dan 18 tikungan tersebut telah selesai dibangun 100 persen untuk pelaksanaan ajang balap Formula E dan menyisakan pemasangan infrastruktur pendukung. Ajang balap tersebut diharapkan dapat mempromosikan penggunaan kendaraan listrik di Indonesia untuk mengurangi dampak pencemaran udara. Republika/Putra M. Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan pihaknya tengah mengupayakan agar tidak ada penutupan jalan pada saat gelaran balapan Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Saat ini pihaknya masih berkoordinasi dengan Pemprov DKI perihal kebijakan lalu lintas ketika balapan listrik itu digelar pada 4 Juni 2022.

"Kita berupaya agar sedapat mungkin tidak menutup jalan agar tidak mengganggu lalu lintas umum. Tapi kalau pun memang harus penutupan, kita lakukan," ujar Sambodo di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (24/5). 

Baca Juga

Menurut Sambodo, hari ini pihaknya bersama panitia melakukan survei di sejumlah titik menuju lokasi. Survei dilakukan untuk menentukan kebijakan rekayasa lalu lintas yang akan diambil nantinya. Rencananya, penonton bakal diturunkan di Jiexpo Kemayoran. 

"Informasi awal nanti penonton akan diturunkan di Kemayoran. Lalu dari Jiexpo naik shuttle bus. Kita lihat rutenya dan berapa shuttle bus yang disiapkan," kata Sambodo. 

Dalam kesempatan itu, Sambodo juga menyampaikan bahwa rencana pawai pembalap Formula E di kawasan monumen nasional (Monas) kemungkinan batal digelar. Kendati demikian, kata dia, mobil balap Formula E tetap dipamerkan di area di dalam Monas. 

"Tapi untuk kepastiannya hari ini kami akan ketemu dengan pihak panitia Formula E untuk memastikan kegiatan yang akan dilaksanakan pada 2 Juni," tutur Sambodo. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement