Ahad 01 May 2022 06:59 WIB

Polres Cianjur Buka Tempat Istirahat Pemudik di Puncak dan Haurwangi

Polres Cianjur imbau pemudik manfaatkan tempat istirahat di Puncak dan Haurwangi.

Mudik lebaran (ilustrasi)
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Mudik lebaran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Kepolisian Resor Cianjur, Jawa Barat, membuka dua tempat istirahat lengkap untuk pemudik yang hendak melepas lelah sebelum melanjutkan perjalanan ke kampung halamannya. Dua tempat istirahat itu berada di Puncak Pass dan Haurwangi.

Kapolres Cianjur, AKBP Doni Hermawan, mengatakan seiring tingginya volume kendaraan pemudik yang melintas di jalur utama Cianjur, pihaknya sebenarnya menyiagakan 12 pos pam yang dapat dijadikan tempat beristirahat bagi pemudik yang lelah dalam perjalanan. "Untuk dua rest area yang ada seperti Puncak Pass dan rest area Citarum sebagai titik lelah pemudik, kita siapkan fasilitas lengkap, mulai dari mushalla, toko swalayan, kasur lipat, tempat mengisi ulang batre ponsel hingga terapis pijit," katanya, Sabtu (30/4/2022).

Baca Juga

Pihaknya mengimbau bagi pemudik yang merasa lelah di perjalanan dapat beristirahat di dua lokasi tersebut, sebelum melanjutkan perjalanan ke kampung halaman. "Jangan memaksakan diri ketika perjalanan masih jauh baik pemudik dengan sepeda motor ataupun mobil," kata Doni.

Tidak hanya beristirahat, pemudik yang belum mendapatkan vaksinasi lengkap, pihaknya bersama Forkopimda Cianjur, menyiapkan 12 gerai vaksinasi di masing-masing pos pam yang ada di sepanjang jalur utama Cianjur, sehingga memudahkan pemudik untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.

"Kami siapkan juga 12 geraivaksinasi di setiap pos pam dan pos pelayanan mudik bekerja sama dengan Dinkes Cianjur, sehingga pemudik yang belum mendapat vaksinasi dapat dilayani di semua gerai yang ada," katanya.

Meski sudah mendapatkan vaksinasi lengkap, pihaknya juga mengimbau pemudik untuk tetap menjaga prokes ketat, selama dalam perjalan dan saat sampai ke kampung halaman, sebagai upaya mencegah terjadinya penularan seiring diizinkannya mudik pada tahun 2022 ini.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement