Kamis 21 Apr 2022 12:28 WIB

Pakar Unair: Khofifah Tokoh Wanita Hebat Menginspirasi Banyak Pihak

Nama Khofifah disejajarkan dengan Putri Reem, Malala Yousafzai, dan Melinda Gates.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa.
Foto: Humas Pemprov Jatim
Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pakar komunikasi politik Universitas Airlangga (Unair), Suko Widodo menilai, Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa layak sebagai salah seorang tokoh wanita hebat masa kini. Hal itu lantaran mantan menteri sosial tersebut merupakan figur yang menginspirasi banyak pihak.

"Beliau seorang pemimpin yang menginspirasi banyak orang. Dia berjuang untuk persamaan hak politik dan hadir di tengah-tengah politik dunia yang didominasi laki-laki, dan beliau terbukti bisa memimpin. Sangat layak beliau jadi guru bagi para perempuan yang ingin berjuang mengabdi untuk bangsa," kata Suko di Kota Surabaya, Provinsi Jatim, Kamis (21/4/2022).

Menurut dia, suatu kebanggaan bagi Jatim dan Indonesia, nama Khofifah dinobatkan sebagai enam Tokoh Perempuan Hebat Masa Kini yang pernah dirilis oleh media Herworld. Nama Khofifah sejajar dengan Putri Reema (Arab Saudi), Neema Kaseje (Afrika), Malala Yousafzai (Pakistan), Sabrina Pasterski (Amerika Serikat), dan Melinda Gates (Amerika Serikat).

Selain itu, Suko berpendapat, Khofifah sebagai sosok pembaruan karena mampu memberikan warna baru dalam bidang apa pun. "Sejarah mencatat Khofifah pernah melakukan interupsi di DPR saat zaman Orde Baru. Beliau sosok pembaruan dan menjadi guru tidak hanya bagi perempuan, tetapi juga laki-laki," ucapnya.

Sukowi, sapaan akrabnya, menambahkan, Khofifah yang saat ini menjadi politikus senior menunjukkan etika santun saat berpolitik. Terbukti, sambung dia, pendekatan ala Khofifah yang kultural menunjukkan matangnya ibu dari empat anak tersebut.

Dikaitkan dengan peringatan Hari Kartini, Khofifah juga disebutnya sebagai perempuan di era modern yang mampu menjadi pemimpin sekitar 40 juta juta warga Jatim. "Pada era modern ini, sosok yang memiliki jiwa persis dengan RA Kartini adalah Khofifah. Sebagai seorang pemimpin, Khofifah dianggap memiliki pandangan dan pikiran yang dapat memajukan Indonesia, khususnya di Jatim," kata Sukowi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement