REPUBLIKA.CO.ID, KAPUAS HULU -- Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan berharap agar Danau Sentarum yang berada di wilayah Kapuas Hulu, Kalimantan Barat kembali pulih. Ia menyebut, sebagian besar masyarakat bergantung pada sungai dan danau.
"Danau merupakan salah satu perairan darat yang harus diperhatikan dan dilaksanakan penyelamatannya untuk mewujudkan ketahanan air," jelas Fransiskus seusai mengikuti rapat koordinasi terkait ketahanan air Indonesia di Jakarta, Selasa (15/3/2022).
Fransiskus berharap hasil rakor akan berdampak positif bagi masyarakat, khususnya masyarakat Kapuas Hulu. Ia menyebut, Danau Sentarum masuk dalam 15 danau prioritas nasional berdasarkan Peraturan Presiden nomor 60 Tahun 2021 Tentang Penyelamatan Danau Prioritas Nasional.
Menurut Fransiskus, dalam rapat tersebut dibahas juga perencanaan pembangunan nasional. Hal itu telah diamanatkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020-2024.