Jumat 18 Feb 2022 23:51 WIB

Viral Pemotor Disebut Palak Pengemudi Mobil di Surabaya: Please Jangan Dibukain!

Viral Pemotor Disebut Palak Pengemudi Mobil di Surabaya: Please Jangan Dibukain!

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
Viral Pemotor Disebut Palak Pengemudi Mobil di Surabaya: Please Jangan Dibukain!
Viral Pemotor Disebut Palak Pengemudi Mobil di Surabaya: Please Jangan Dibukain!

Surabaya - Sebuah video pemotor disebut memalak pengemudi mobil, viral di media sosial (medsos) Instagram dan TikTok. Peristiwa itu disebut terjadi di jalanan Kota Surabaya.

Dalam video akun TikTok @calista_jeniim yang diunggah oleh akun Instagram @surabaya-foodies itu, pelaku terlihat mengendarai motor Yamaha Jupiter Z hitam dengan plat ditekuk.

Pelaku memakai celana jeans panjang hitam, jaket warna biru dongker dan memakai helm biru. Pelaku tampak menghampiri pengemudi mobil yang berhenti dan disebut meminta uang.

"Halo teman-teman TikTok, please buat kalian warga Surabaya kalau ada orang yang ngetuk pintu kaca mobil kalian, please banget jangan dibukain. Aku sudah lima kali diketuk orang kayak gini. Nggak tahu orangnya beda atau sama," tulis akun TikTok @calista_jeniim yang diunggah akun Instagram @surabaya_foodies seperti dilihat jatimnow.com, Jumat (18/2/2022).

"Modusnya minta bantuan buat anaknya sekolah katanya, tapi pas aku kasih uang Rp 10 ribu langsung tancap gas, seakan-akan ngeremehin," tambahnya.

Selain itu, dirinya juga pernah memberi uang Rp 100 ribu kepada pelaku, yang saat itu dirinya lagi sendirian dan ketakutan. Namun, setelah dikasih, pelaku justru mengejar mobilnya sampai beberapa ratus meter.

"Please kalau ketemu orang seperti itu, please jangan dibukain kaca (mobil) kalian, please," tambah dia.

Setelah video itu viral, beberapa warganet bercerita pengalaman yang sama. Seperti akun Instagram @tinagatha yang mangatakan pernah menjadi korban saat di daerah Keputran Surabaya.

"Iya aku di Keputran sama. Mas-mas kulit hitam badan agak gemuk," katanya.

"Dulu aku di daerah richeese Sutos. Tapi ada juga temen kakakku di daerah Jagir. Orangnya jelas sama karena aku inget helmnya biru," sahut akun @shabrina2818.

Tak hanya tinagatha dan Shabrina, akun @ichahnifah juga mengaku pernah menjadi korban, namun di daerah Jalan Merr.

"Sama aku di lampu merah perempatan Merr deket ITATS," ungkapnya.

Sementara akun @surabaya_foodies sendiri, pernah menjadi korban serupa tahun lalu, di lampu merah perempatan Univ Dinamika. Modus yang dilakukan pelaku pun sama, mengetuk pintu dan meminta uang dengan alasan buat sekolah anaknya.

Hingga saat ini, video yang diunggah tersebut telah mendapat 10.589 likes dan 547 komentar.

Terpisah, Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Mirzal Maulana menegaskan akan segera menindaklanjuti video viral tersebut.

"Akan kita selidiki dan dalami. Mohon waktu," ujar Mirzal saat dikonfirmasi.

Meski belum ada laporan yang masuk terkait kejadian tersebut, Mirzal berjanji akan tetap melakukan penyelidikan untuk menjaga keamanan dan ketertiban Kota Surabaya.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement