REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lomba menulis opini menjadi agenda rutin yang digelar oleh Retizen.Republika.co.id setiap bulannya. Semua orang bisa mengikuti lomba menulis opini dan berpeluang memenangkan hadiah jutaan rupiah setiap bulannya.
Tema yang diangkat untuk lomba menulis opini pada bulan Februari adalah terkait pelaksaanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di tengah kembali meningkatnya Covid-19.
• Lomba Menulis Retizen: Covid Naik Lagi, Bagaimana Nasib PTM?
Seperti kita ketahui, kasus Covid-19 kembali meningkat sejak akhir bulan Januari lalu dan varian Omicron menjadi aktor utamanya. Berdasarkan data yang dikeluarkan pemerintah, kasus Covid-19 di Indonesia bertambah sebanyak 26.121 orang hingga Senin (7/2/2022) per pukul 12.00 WIB.
Di tengah ancaman gelombang ketiga Covid-19, belum ada pembatasan ketat yang dilakukan oleh pemerintah. Salah satunya, terkait kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM).
Terbaru, Kemendikbudristek menetapkan PTM maksimal 50 persen untuk daerah yang status PPKM dinaikan kembali ke Level III, yang terdiri dari sejumlah wilayah di aglomerasi Jabodetabek, DIY, Bali dan Bandung Raya.
Seperti juga kita tahu, kegiatan belajar mengajar juga sangat penting untuk tetap dilakukan. Untuk itu, Retizen mengajak teman-teman semua untuk menuliskan opini terkait hal tersebut. Apakah kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah sudah tepat, atau ada teman-teman punya pendapat lain terkait hal ini.
Teman-teman bisa mengirimkan tulisan terkait opini ke Retizen.Republika.co.id, hingga tanggal 28 Februari. Karya tulis peserta akan dimuat di situs Retizen.republika.co.id.
Panitia akan melakukan penilaian dari seluruh karya yang masuk untuk kemudian diambil lima pemenang. Untuk info lebih lanjut silakan baca di Retizen.republika.co.id. Jadi segera kirim karya teman-teman ya.
Pemenang Lomba
Lomba menulis merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Retizen Republika. Pada bulan Januari, tema yang diangkat terkait sepak bola yakni "Ada Apa dengan Manchester United".
Berikut pemenang untuk lomba menulis bulan Januari:
1. Heri Heryana, Judul: Jalan Pintas MU dan Peer Rangnick
2. Henny Poerwanty, Judul: Manchester United Harus Segera Berbenah Diri
3. Luthfi Fathurrahman, Judul: Ralf Rangnick Ingin Mengembalikan Kejayaan MU
4. Bola Patrick, Judul: Bermain Apik, Ralf Rangnick Puji Permainan McTominay
5. Fitri Lia, Judul: Ada Apa dengan Manchester United
Selamat kepada para pemenang.