Sabtu 18 Sep 2021 16:06 WIB

KSAD Puji Erick Thohir Respon Cepat Sukseskan Latihan Perang

Jenderal Andika senang respon cepat Erick mengarahkan Pertamina ke Baturaja.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Erik Purnama Putra
Menteri BUMN Erick Thohir bersama Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa di Markas Besar AD (Mabesad), Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (7/8).
Foto: Kementerian BUMN
Menteri BUMN Erick Thohir bersama Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa di Markas Besar AD (Mabesad), Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (7/8).

REPUBLIKA.CO.ID, OGAN KOMERING ULU -- Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa memuji Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dalam merespon cepat bantuan suplai bahan bakar. Andika mengatakan itu terjadi setelah ia melapor adanya kendala di lapangan kepada Erick.

"Pak Menteri BUMN membantu salah satu suplai bahan bakar. Komandan Kodiklatad (Letjen AM Putranto) melaporkan kepada saya ada sedikit kendala vendor lokal kesulitan,” kata Andika melalui kanal Youtube TNI AD dikutip Republika di Jakarta, Sabtu (18/9).

Setelah mendapat laporan tersebut, Andika segera memberitahu Erick. Hal itu lantaran bahan bakar digunakan untuk mendukung kesuksesan latihan perang yang melibatkan TNI AD dan US Army bertajuk Garuda Shield XV di Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Provinsi Sumatra Selatan pada 1-14 Agustus 202i.

Andika merasa senang dengan respon cepat Erick yang seketika mengarahkan Pertamina untuk memberikan bantuan bahan bakar untuk operasional kendaraan tempur. "Bayangkan kalau kita tidak bisa mendorong truk BBM dan avtur ke lokasi dalam waktu cepat, ini akan terhambat," ujar mantan Panglima Kostrad tersebut.

Selain itu, Andika juga menyampaikan Erick memberikan cendera mata kepada seluruh personel US Army yang terlibat dalam latihan bersama Garuda Shield XV. Cendera mata tersebut berupa batu cincin dan masker tenun.

"Untuk tentara wanita Angkatan Darat Amerika Serikat, Menteri BUMN menyediakan batik sebagai souvenir. Batik merupakan karya tradisional dan khas Indonesia. Itulah yang akan diberikan sebagai hadiah," ucap Andika.

Commanding General US Army Pacific (USARPAC) Jenderal Charles A Flynn merespon balik dengan memberikan bantuan berupa personal protection equipment kepada tenaga medis di Rumah Sakit Angkatan Darat. Bantuan itu berupa alat pelindung diri (APD), seperti masker, googgles, face shield, dan shoe cover.

Jenderal Flynn menyampaikan terima kasih atas bantuan dan keputusan yang cepat sehingga latihan kali ini bisa berjalan dengan baik. Dia juga terkesan atas kepemimpinan Jenderal Andika dan hubungan baik yang berlangsung sangat berarti baginya.

“Saya sangat berterima kasih dan senang bertemu dengan Anda hari ini. Terima kasih juga untuk perbincangan yang sangat menyenangkan tadi, terima kasih telah berteman baik dengan Jenderal Andika, dan terima kasih untuk membuat hubungan yang baik antara Indonesia dan Amerika Serikat ke depannya," ucap Jenderal Flynn.

https://www.youtube.com/watch?v=nEHrDDt1fmY&t=102s

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement