Jumat 03 Sep 2021 13:45 WIB

Gubernur Kalsel Doakan Banjar Manis Terwujud

Mewujudkan Banjar Manis perlu kolaborasi dan sinergitas serta gotong royong

Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor bersama Isteri, Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor, menghadiri Hari Jadi ke-71 Kabupaten Banjar, Jumat (3/9) di Mahligai Sultan Adam.
Foto: Pemprov Kalsel
Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor bersama Isteri, Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor, menghadiri Hari Jadi ke-71 Kabupaten Banjar, Jumat (3/9) di Mahligai Sultan Adam.

REPUBLIKA.CO.ID, MARTAPURA -- Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor bersama Isteri, Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor, menghadiri Hari Jadi ke-71 Kabupaten Banjar, Jumat (3/9) di Mahligai Sultan Adam. Dalam acara tersebut Gubernur berharap Banjar Maju, Mandiri dan Agamis (Manis) dapat terwujud.

Peringatan Hari jadi Kabupaten Banjar digelar secara sederhana dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Meski digelar secara sederhana, namun tetap berlangsung dengan khitmad.

Baca Juga

Gubernur yang akrab disapa Paman Birin mengucapkan selamat hari jadi ke-71 Kabupaten Banjar bagi jajaran Pemerintah Daerah  dan  bagi masyarkat Kabupaten Banjar. "Semoga apa yang dicita-citakan Bupati dan jajaran, yaitu mewujudkan Kabupaten Banjar Manis, Maju, Mandiri, dan Agamis dapat terwujud. Begitu juga harapan dan cita-cita masyarkatnya juga dapat terwujud," katanya, seperti dalam siaran pers.

photo
Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor bersama Isteri, Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor, menghadiri Hari Jadi ke-71 Kabupaten Banjar, Jumat (3/9) di Mahligai Sultan Adam. - (Pemprov Kalsel)

Paman Birin menegaskan, dalam membangun banua perlu kolaborasi dan sinergitas, serta gotong royong, terlebih dalam menghadapi pandemi Covid-19 dan upaya pemulihan ekonomi akibat dampak dari Pandemi ini.

"Kita semua harus bisa berkolaborasi dan bersinergi  serta bergotong royong, tidak ada istilah daerah yang menjadi anak emas maupun daerah yang dianaktirikan, semua sama dan akan dibangun sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan kita," tegasnya.

Dalam kesempatan ini, Paman Bitin bersama Bupati dan Wakil Bupati Banjar melaunching aplikasi Srikandi, Smart Kampung Manis dan Kurma Manis yaitu kredit tanpa bunga untuk sektor UMKM dan pertanian.

Sementara Saidi Mansyur dalam sambutannya, mengatakan siap bersinergi dengan pemerintah provinsi Kalsel dalam rangka kemajuan banua, Khususnya dalam upaya percepatan penanganan Covid-19. la mengajak semua pihak menjadikan Harjad 71 ini sebagai momentum penguatan kebersamaan dalam upaya membangun Kabupaten Banjar dengan tema Wujudkan masyarakat Kabupaten Banjar yang maju mandiri dan agamis dengan semangat karya bersama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement