Senin 02 Aug 2021 15:50 WIB

Seorang Ibu Tewas Ditabrak Pengemudi Ninja di Kembangan

Korban meninggal dunia setelah mendapat pertolongan di RS Tarakan.

Rep: Febryan A/ Red: Bilal Ramadhan
Pengendara motor ditabrak (ilustrasi)
Foto: storyeo.com
Pengendara motor ditabrak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengemudi sepeda motor jenis Ninja yang melaju dengan kecepatan tinggi menabarak seorang perempuan di Jalan Kembangan Raya, Kembangan, Jakarta Barat, Sabtu (31/7). Akibatnya, perempuan itu tewas.

Peristiwa itu terekam kamera CCTV. Dalam rekaman yang diunggah ke akun media sosial itu, tampak sepeda motor Ninja tersebut melaju kencang di tikungan. Pengemudinya hilang kendali, lantas menabrak korban yang sedang berjalan kaki di arah berlawanan.

"Seorang ibu yang sedang berjalan kaki meninggal setelah ditabrak sepeda motor di daerah Kembangan Utara," demikian bunyi teks dalam unggahan akun Instagram @jakartainformasi.

Kanit Laka Lantas Satwil Jakarta Barat AKP Hartono, membenarkan adanya peristiwa itu pada Sabtu pukul 12.30 WIB. Korban adalah Atiah yang merupakan warga sekitar lokasi kejadian.

"Korban mengalami luka pada bagian kepala dan meninggal dunia setelah mendapat pertolongan di RS Tarakan," kata Hartono dalam keterangannya, Senin (2/8).

Adapun pengemudi sepeda motor itu, kata dia, adalah Adam Robani Zazuli, seorang petugas PJLP di Pemkot Jakarta Barat. Nyawa Adam selama karena hanya mendapat luka di bagian kaki dan telah dirawat di RS Tarakan.

Hartono menyebut, pihaknya telah menyita sepeda motor jenis Ninja dengan nomor polisi B 4941 TGR yang dikendarai Adam. Kasus ini masih terus diselidiki.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement