Jumat 11 Jun 2021 14:42 WIB

Golkar Prioritaskan Airlangga Jadi Capres di 2024

Golkar memprioritaskan Airlangga menjadi calon presiden di tahun 2024.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Bayu Hermawan
Nurul Arifin.
Foto:

Sebelumnya, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief mengatakan bahwa koalisi partainya bersama Partai Golkar dinilainya ideal. Mengingat ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold saat ini sebesar 20 persen.

"Banyak yang menyebut koalisi 20 persen Golkar dan Demokrat adalah koalisi ideal," ujar Andi kepada wartawan, Kamis (10/6).

Perjodohan antara Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto juga merupakan pendapat para pengamat dan imbas dari presidential threshold sebesar 20 persen. 

Kedua pimpinan partai itu, dinilai Andi, saat ini juga tengah berada di posisi yang sama. AHY dan Airlangga disebutnya sedang fokus dalam penanganan pandemi Covid-19 dan mengurus partai.

"Sama seperti Golkar, AHY pun demikian, ini semua masih penjajakan. Airlangga masih sibuk urus ekonomi dan pandemi, AHY masih sibuk konsolidasi partai dan membantu pemerintah atasi pandemi dan soal ekonomi," ujar Andi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement