Sabtu 15 May 2021 22:36 WIB

Emil Instruksikan Penutupan Akses ke Pangandaran dan Ciwidey

Pengawasan dan pengendalian terhadap destinasi wisata selama Lebaran terus diperketat

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Gita Amanda
Suasana Pantai Batukaras di Kabupaten Pangandaran, Sabtu (15/5).
Foto:

Sementara itu, tempat wisata di Batukaras, Kabupaten Pangandaran diputuskan untuk ditutup hingga waktu yang tidak ditentukan. Langkah ini merupakan respon pemerintah Kabupaten Pangandaran terhadap membeludaknya pengunjung tanpa protokol kesehatan.

Keputusan ini diambil hasil rapat koordinasi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jawa Barat dan Kabupaten Pangandaran.Menurut Kepala Disparbud Jawa Barat, Dedi Taufik, penutupan ditetapkan pada Ahad, pukul 00.00 WIB. Selain itu, ada kebijakan lanjutan yang mendukung upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

"Penutupan tempat wisata Batu Karas dimulai pukul 00.00 WIB sekarang, sampai dengan waktu yang tidak ditentukan. Ini hasil rapat koordinasi dengan (Disparbud) Kabupaten Pangandaran," kata Dedi, Sabtu (15/5).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement