Senin 01 Mar 2021 09:17 WIB

Din Syamsuddin Puji Sosok Artidjo Alkostar

Din menilai meninggalnya Artidjo akan berdampak pada penegakan hukum.di Indonesia.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Andi Nur Aminah
Anggota Dewan Pengawas KPK Artidjo Alkostar bersiap mengikuti upacara pelantikan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK di Istana Negara, Jakarta, Jumat (20/12/2019). Presiden Joko Widodo resmi melantik lima orang Dewan Pengawas KPK periode 2019-2023 yaitu Artidjo Alkostar, Harjono, Syamsuddin Haris, Tumpak Hatorangan Panggabean dan Albertina Ho. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/wsj.
Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
Anggota Dewan Pengawas KPK Artidjo Alkostar bersiap mengikuti upacara pelantikan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK di Istana Negara, Jakarta, Jumat (20/12/2019). Presiden Joko Widodo resmi melantik lima orang Dewan Pengawas KPK periode 2019-2023 yaitu Artidjo Alkostar, Harjono, Syamsuddin Haris, Tumpak Hatorangan Panggabean dan Albertina Ho. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/wsj.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah dan MUI M Din Syamsuddin menyanjung tinggi Artidjo Alkostar. Menurut Din, kepergian Artidjo menjadi kehilangan besar bagi rakyat Indonesia.

Din menyebut sosok Artidjo sebagai hakim yang menjunjung tinggi nilai kebenaran. Artidjo meninggal dunia pada Ahad (28/2) siang.

Baca Juga

"Wafatnya Artidjo Alkostar adalah kedukaan bagi banyak dari kita rakyat Indonesia pencinta kebenaran, kejujuran, dan keadilan," kata Din dalam keterangan pers yang diterima Republika.co.id pada Senin (1/3).

Din menilai meninggalnya Artidjo akan berdampak pada penegakan hukum. Selama ini Artidjo dikenal sebagai sosok antikorupsi. Artidjo pernah menjabat sebagai Hakim Agung sekaligus anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Jabatan terakhir diembannya hingga akhir hayat.

"Kepergiannya ke rahmat Allah SWT adalah kehilangan besar bagi Bangsa Indonesia di tengah problematika penegakan hukum yang cukup serius. Ruh penegakan hukum yang sesungguhnya keadilan acapkali hilang terganti ketakadilan," ujar Din.

Baca juga : Artidjo Alkostar Sebuah Kitab Keadilan

Din bahkan memuji Artidjo layaknya Dewi Themis dalam mitologi Yunani dengan mata tertutup menegakkan timbangan yang seimbang. Artidjo akan dimakamkan di Kompleks Pemakaman UII, Kampus Terpadu Universitas Indonesia (UII), Jalan Kaliurang Km. 14,5 Sleman Yogyakarta.

"Sebagai hakim Artidjo Alkostar meyakini ajaran Alquran bahwa di atas para hakim ada Ahkamul Hakimin, Allah SWT Yang Maha Adil. Selamat kembali menemui Sang Pencipta Yang Maha Adil di jannatul firdaus," ucap Din.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement