Selasa 23 Feb 2021 02:15 WIB

Natuna dan Anambas Nol Kasus Aktif Covid-19

Tak ada kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Natuna dan Kepulauan Anambas per Senin.

Dua warga berjalan di taman tepi Pantai Piwang, Ranai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Sabtu (14/11/2020). Aktivitas perekonomian dan sosial masyarakat setempat berjalan normal dengan pemberlakukan protokol kesehatan khusus di tengah status zona kuning COVID-19 pada Natuna.
Foto: ANTARA/Aditya Pradana Putra
Dua warga berjalan di taman tepi Pantai Piwang, Ranai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Sabtu (14/11/2020). Aktivitas perekonomian dan sosial masyarakat setempat berjalan normal dengan pemberlakukan protokol kesehatan khusus di tengah status zona kuning COVID-19 pada Natuna.

REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNGPINANG -- Kabupaten Natuna dan Kepulauan Anambas kini tanpa kasus aktif Covid-19 atau nol kasus. Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kepri Tengku Said Arif Fadillah, menyampaikan itu di Tanjungpinang, Senin (22/2).

Ia mengatakan total jumlah pasien Covid-19 di Natuna mencapai 90 orang. Sebanyak 88 orang di antaranya berhasil sembuh, sedangkan dua orang lainnya meninggal dunia.

Sementara total jumlah pasien Covid-19 di Anambas mencapai 103 orang. Setelah 102 orang sembuh, kini satu sisanya juga dinyatakan sembuh.

"Kasus Covid-19 di Natuna pertama kali terungkap pada 20 Oktober 2020, jauh setelah terjadi pandemi Covid-19 di Kepri, sementara Anambas pada awal November 2020," ujar pria yang juga Sekda Kepri Arif.

Ia mengemukakan jumlah pasien Covid-19 di Batam terbanyak dibanding daerah lainnya di Kepri.  Total jumlah pasien Covid-19 di Batam mencapai 5.924 orang, sebanyak 5.689 orang di antaranya telah sembuh, sedangkan 150 orang lainnya meninggal dunia.  Jumlah kasus aktif di Batam sekarang tinggal 85 orang, jauh berkurang dibanding tiga pekan lalu.

Sementara di Tanjungpinang, total jumlah pasien Covid-19 mencapai 1 383 orang, sebanyak 1.309 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 28 orang lainnya meninggal dunia. Kasus aktif Covid-19 di Tanjungpinang tinggal 46 orang.

Di Bintan, kata dia jumlah pasien Covid-19 drastis meningkat dalam beberapa hari ini. Total jumlah pasien Covid-19 mencapai 651 orang, sebanyak 596 orang di antaranya telah sembuh, dan 16 orang meninggal dunia. Jumlah kasus aktif di Bintan sekarang sebanyak 39 orang.

Di Karimun, total jumlah pasien Covid-19 mencapai 419 orang, sebanyak 398 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 18 orang meninggal dunia.  Jumlah kasus aktif Covid-19 di Karimun sekarang tinggal tiga orang.

Sedangkan di Lingga, total jumlah kasus Covid-19 hanya 55 orang, sebanyak 49 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan tiga orang meninggal dunia. Jumlah kasus aktif di Lingga tinggal tiga orang.

Total jumlah pasien Covid-19 di Kepri mencapai 8.625 orang setelah hari ini bertambah 22 orang.  Total jumlah pasien Covid-19 yang sembuh 8.231 orang. Sementara jumlah orang yang meninggal dunia akibat Covid-19 sebanyak 218 orang.

Jumlah kasus aktif di Kepri mencapai 176 orang."Kami imbau masyarakat untuk konsisten menerapkan protokol kesehatan," ucapnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement