Senin 01 Feb 2021 16:58 WIB

4.321 Orang Daftar Jadi Relawan Puskesmas di Jabar

Pemprov Jabar mencari 500 relawan Puskesmas yang akan ditempatkan di 100 tempat.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Yudha Manggala P Putra
Puskesmas. Ilustrasi
Foto:

Saat ini, kata Budi, kondisi rumah sakit di Indonesia sudah kewalahan untuk menampung seluruh pasien Covid-19. Dari 100 persen orang terpapar hanya 20 persen saja yang bisa ditampung, dan sisanya harus isolasi secara mandiri.

Dengan demikian dua hal yang harus dilakukan para relawan Puspa diharap bisa meminimalisasi penambahan kasus baru Covid-19.

Dengan upaya untuk memutus rantai Covid-19 dari bawah, kata dia, diharapkan upaya mengobati pasien bisa semakin sedikit. Langkah preventif saat ini harus lebih baik dibadingkan kuratif.

Budi berharap, masyarakat bisa tetap sehat agar mampu melakukan berbagai aktivitas, ketimbang mereka alami sakit dan harus terbaring di rumah sakit. Secara ekonomi pun baik karena orang sehat bisa bekerja dengan baik, sedangkan orang sakit harus berdiam di rumah sakit tidak melakukan apapun.

"Maka Puskesmas harus aktif memimpin gerakan membangun rakyat sehat, bukan mengobati mereka yang sakit. Ini yang harus diperjelas," kata Budi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement