Selasa 05 Jan 2021 23:49 WIB

Satgas: Total 686 Pasien Covid-19 Meninggal di Sumut

Satgas laporkan tambahan dua pasien Covid-19 meninggal, Selasa (5/1)

Petugas penggali kubur menggunakan alat pelindung diri (ADP) bersama kerabat keluarga memakamkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19 di Medan, Sumatera Utara, Senin (30/3/2020). Provinisi Sumut mencatat total kasus terkait COVID-19 yang meninggal di Kota Medan berjumlah 4 orang yakni dua berstatus pasien positif dan dua lainnya berstatus PDP
Foto: SEPTIANDA PERDANA/ANTARA FOTO
Petugas penggali kubur menggunakan alat pelindung diri (ADP) bersama kerabat keluarga memakamkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19 di Medan, Sumatera Utara, Senin (30/3/2020). Provinisi Sumut mencatat total kasus terkait COVID-19 yang meninggal di Kota Medan berjumlah 4 orang yakni dua berstatus pasien positif dan dua lainnya berstatus PDP

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Dua pasien terkonfirmasi COVID-19 di Sumut meninggal sehingga total kasus kematian hingga 5 Januari 2021 sudah sebanyak 686 orang.

"Ada dua pasien terkonfirmasi COVID di Medan yang meninggal sehingga total kematian akibat COVID-19 di Sumut mencapai 686 orang," ujar Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah di Medan, Selasa.

Penambahan pasien meninggal itu seiring dengan meningkatnya warga terpapar/terkonfirmasi COVID-19 di Sumut. Jumlah pasien terpapar COVID-19 hingga 5 Januari 2021 sudah 18.586 orang setelah dalam satu hari bertambah lagi 86 orang.

Dari penambahan 86 orang pasien terkonfirmasi pada Selasa, terbanyak dari Kota Medan sejumlah 56 orang. "Total pasien terkonfirmasi COVID-19 di Medan sudah 9.010 orang sehingga Kota Medan masuk katagori zona merah," ujar Aris.

Satgas terus meningkatkan pengawasan di tengah akan dilakukannya vaksinasi menyusul sudah masuknya vaksin ke Sumut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement