Jumat 02 Oct 2020 07:04 WIB

Polda Maluku Utara Siagakan Personel Hadapi Pilkada Serentak

Personel yang disiagakan akan ditempatkan di delapan kabupaten/kota.

Polda Maluku Utara Siagakan Personel Hadapi Pilkada Serentak (ilustrasi)
Foto: Republika/ Wihdan
Polda Maluku Utara Siagakan Personel Hadapi Pilkada Serentak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,TERNATE -- Kepolisian Daerah (polda) Maluku Utara (Malut) telah menyiagakan personelnya dalam menghadapi pengamanan selama tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 yang berlangsung di delapan kabupaten/kota.

"Untuk pengamanan selama berlangsungnya tahapan Pilkada di delapan kabupaten/kota, sebanyak 301 personel Brimob telah disiagakan," kata Dansat Brimob Polda Malut, Kombes Pol Muhammad Erwin di Ternate, Kamis (1/10).

Menurut dia, personel yang disiagakan itu akan ditempatkan di delapan kabupaten/kota guna mendukung pelaksanaan pengamaman selama berlangsungnya tahapan kampanye hingga pencoblosan pada 9 Desember 2020..

Personel yang disiagakan itu, kata Muhammad akan ditempatkan ke seluruh wilayah melaksanakan Pilkada serentak di delapan kabupaten/kota sesuai dengan permintaan jajaran Polres kabupaten/kota.

Sebelumnya, dalam mendukung pengamanan selama pelaksanaan Pilkada serentak di Malut, Polda Malut menggelar Rapat Kerja Teknis (Rakernis) fungsi ReskrimAnalisa Evaulasikinerja semester I dan kesiapan menghadapi Pilkadaserentak 2020.

Rakernis ini agar fungsi Reskrim semakin bijaksana dan profesional serta mempunyai hati yang penolong dan membantu.

Kapolda Malut, Irjen Pol Rikwanto dihubungi sebelumnya menyatakan, kegiatan Rakernis Fungsi Reskrim kedua pada 2020 iterselengara berdasarkan rencana kegiatan Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum), Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus), dan Direktorat Reserse Narkoba (Dit Resnarkoba) dalam rangka analisa dan evaluasi serta kesiapan jajaran Reskrim Polda Malut dalam pelaksanaan Pilkada.

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan sosialisasi kesiapan penyelenggaraan Pilkadaserentak 2020 dengan nara sumber dari KPU dan Bawaslu Malut bersama Satuan Gugus Tugas Covid-19 Provindi Malut, dilanjutkan dengan analisa dan evaluasi kinerja semester I 2020 dan arahan Direktur Reskrimum, Reskrimsus dan Resnarkoba.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement